Detail Cantuman Kembali
Ika Rizki Cahyani - Personal Name

Gambaran tindakan keperawatan fraktur tertutup dalam menurunkan skala nyeri

Kata Kunci : Tindakan keperawatan, Fraktur Tertutup, Nyeri, Kompres Dingin, Terapi Relaksasi Nafas Dalam, Terapi Murotal.
Latar belakang : Fraktur merupakan kerusakan kontinuitas tulang, yang dapat bersifat komplet, Fraktur dapat menyebabkan rasa nyeri yang amat sangat, nyeri merupakan gejala yang sangat sering ditemukan pada gangguan sistem muskuloskeletal, nyeri perlu mendapatkan penanganan yang tepat sesuai dengan nyeri yang dirasakan, sehingga perlu tindakan keperawatan dalam menanganinya salah satunya yaitu kompres dingin, terapi relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi asmaul husna.
Tujuan :. Mengidentifikasi karakteristik responden ditinjau dari jenis kelamin dan usia pada pasien fraktur tertutup dengan masalah keperawatan nyeri akut dan mengidentifikasi gambaran pengaruh kompres dingin, teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi asmaul husna pada fraktur tertutup dengan masalah keperawatan nyeri akut.
Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian studi literatur review dengan mencari artikel melalui google scholar.
Hasil penelitian : Hasil literature review pada 3 artikel penelitian tindakan keperawatan kompres dingin, teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi asmaul husna pada fraktur tertutup, ada pengaruh sebelum dan sesudah diberikan tindakan keperawatan kompres dingin, teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi asmaul husna pada penurunan skala nyeri dan karakteristik jenis kelamin dan usia sangat berpengaruh pada kejadian fraktur.
Kesimpulan : Hasil review 3 artikel penelitian yang dibahas dapat disimpulkan bahwa pemberian kompres dingin, teknik relaksasi nafas dalam dan terapi distraksi asmaul husna dapat menurunkan tingkat skala nyeri pada pasien fraktur tertutup. Berdasarkan karakteristik usia dan jenis kelamin responden dapat mempengaruhi terjadinya fraktur.
Saran : Hasil dari penelitian literature review ini dapat dijadikan acuan oleh perawat masyarakat dalam memberikan asuhan keperawatan guna meningkatkan proses kesembuhan pasien guna mengurangi terjadinya tingkat ketidaknyamanan pada pasien fraktur tertutup sebagai alternative untuk mengurangi tingkat skala nyeri yaitu dengan kompres dingin, teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi asmaul husna.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Gambaran tindakan keperawatan fraktur tertutup dalam menurunkan skala nyeri
Pengarang Ika Rizki Cahyani - Personal Name
No. Panggil Jurnal Karya Tulis Ilmiah IKA g 2021
Subyek Tindakan keperawatan fraktur tertutup
Tindakan keperawatan nyeri
Tindakan keperawatan kompres dingin
Tindakan keperawatan terapi murotal
Tindakan keperawatan relaksasi nafas dalam
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Kedokteran
Jurusan D3 keperawatan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua