Detail Cantuman Kembali
RAYA NATALIA - Personal Name

HUBUNGAN PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI, DOSIS PESTISIDA, LAMA PENYEMPROTAN DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN GEJALA KERACUNAN PADA PETANI DI KM 5 JAHAB KECAMATAN TENGGARONG

Pestisida adalah semua zat atau campuran yang digunakan untuk mengatur pertumbuhan tanaman. Penggunaan pestisida secara berlebihan dan terus-menerus dapat menimbulkan berbagai gangguan pada lingkungan, ekosistem dan kesehatan masyarakat. Pekerja paling banyak terpapar pestisida pada saat melakukan penyemprotan, selain itu pada saat melakukan pencampuran, dan membersihkan peralatan. Pestisida masuk ke dalam tubuh melalui kulit, pernapasan atau mulut. Penggunaan pestisida dapat menimbulkan berbagai gejala keracunan dari yang ringan hingga terberat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gejala keracunan pada petani serta mengetahui hubungan antara penggunaan alat pelindung diri, dosis pestisida, lama penyemprotan dan personal hygiene dengan gejala keracunan pada petani di km 5 Jahab, Kecamatan Tenggarong. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan pendekatan Cross Sectional, untuk mengetahui penggunaan alat pelindung diri, dosis pestisida, lama penyemprotan dan personal hygiene dengan gejala keracunan. Sampel penelitian ini menggunakan Proporsional Stratified Random Sampling yaitu sebanyak 58 petani. Data dikumpulkan dengan pengukuran melalui lembar kuesioner dan dianalisis dengan metode analisis Chi-Square Test. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 94,8% petani yang mengalami gejala keracunan. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan antara penggunaan alat pelindung diri (p = 0.004), lama penyemprotan (0,006), personal hygiene (p = 0.008) dengan gejala keracunan. Tidak ada hubungan antara dosis pestisida (p = 0,417) dengan gejala keracunan pada petani di kilometer 5 Jahab, Kecamatan Tenggarong. Disarankan kepada petani untuk menggunakan alat pelindung diri berupa masker, sarung tangan, kacamata, baju lengan panjang, celana panjang, dan sepatu boots. Memperhatikan informasi dilabel kemasan pestisida yang berkaitan dengan anjuran dosis pestsida. Petani perlu meningkatkan kesadaran terhadap personal hygiene dengan membersihkan seluruh tubuh dengan air mengalir dan sabun setelah vii menggunakan pestsida. Jika merasakan adanya gejala keracunan sebaiknya langsung menghentikan pekerjaan dan melakukan pemeriksaan kesehatan.
Kata Kunci : Pestisida, gejala keracunan, penggunaan APD, dosis pestisida, lama penyemprotan, personal hygiene.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI, DOSIS PESTISIDA, LAMA PENYEMPROTAN DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN GEJALA KERACUNAN PADA PETANI DI KM 5 JAHAB KECAMATAN TENGGARONG
Pengarang RAYA NATALIA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI RAY h 2021
Subyek Pestisida, gejala keracunan, penggunaan APD, dosis
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua