Detail Cantuman Kembali
Iman Nur Rokhim - Personal Name

Produksi Rumput Meksiko (Euchlaena mexicana) pada Perlakuan Pupuk NPK dan Jarak Tanam

Rumput Meksiko (Euclaena mexicana) merupakan jenis rumput potong, salah satu jenis rumput unggul yang kandungan zat gizi dan produktifitasnya cukup tinggi, serta disukai oleh ternak ruminansia. Penelitian dilakukan untuk mengetahui pemberian dosis pupuk NPK dan jarak tanam yang berbeda terhadap pertumbuhan dan produksi rumput meksiko.
Penelitian dilaksanakan bulan April sampaiAgustus 2021 di lahan kebun milik sekolah SMK SPP Negeri Samarinda, Kelurahan Sempaja Selatan, Kecamatan Samarinda Utara, Kota Samarinda. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan 2 faktor, faktor pertama yaitu pupuk NPK terdiri dari 4 perlakuan dan faktor kedua jarak tanam terdiri dari 3 perlakuan, dan dengan menggunakan 3 ulangan atau kelompok. Data yang diperoleh dianlisis menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) dan diuji lanjut menggunakan Ducan Multiple RangeTest (DMRT) pada taraf 5%.
Hasil penelitian menunjukan perlakuan pupuk NPK pada perlakuan 270 g petak-1 total rata-rata jumlah anakan tertinngi yaitu 15,33 pols, total rata-rata berat segar tertinggi 1,79 kg, total rata-rata berat kering tertinggi 255,33 g dan total kandungan serat kasar paling baik sebesar 21,15%. Perlakuan dengan jarak tanam 50 x 50 cm pada jumlah anakan menghasilkan 13,83 pols, sedangkan pada kandungan serat kasar menghasilkan serat kasar paling baik sebesar 18,44%. Hasil analisis ANOVA pada perlakuan pupuk NPK dan jarak tanam menunjukan perbedaan nyata terhadap jumlah anakan, namun tidak terjadi interaksi. Perlakuan pupuk NPK menunjukan perbedaan nyata terhadap berat segar dan berat kering, sedangkan perlakuan jarak tanam tidak menunjukan berbeda nyata dan tidak terjadi interkasi. Perlakuan pupuk NPK dan jarak tanam menunjukan interaksi antar perlakuan pada kandungan serat kasar rumput meksiko.
Kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu pemberian pupuk NPK 270 g petak-1 memberikan hasil tertinggi pada produksi jumlah anakan, berat segar, berat kering dan memberikan hasil terbaik pada serat kasar. Jarak tanam 50 x 50 cm memberikan hasil tertinggi pada produksi jumlah anakan, dan produksi terbaik serat kasar. Perlakuan pupuk NPK dan jarak tanam secara bersamaan menunjukan interkasi terhadap produksi serat kasar rumput meksiko, tetapi tidak terjadi interaksi pada jumlah anakan, berat segar dan berat kering rumput meksiko.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Produksi Rumput Meksiko (Euchlaena mexicana) pada Perlakuan Pupuk NPK dan Jarak Tanam
Pengarang Iman Nur Rokhim - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI IMA p 2021
Subyek Rumput Meksiko, Pupuk NPK, Jarak Tanam
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Peternakan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua