Detail Cantuman Kembali
Awaliyah Ummi Zahroh - Personal Name

Penerapan Balanced Scorecard Pada Perusahaan Daerah Pergudangan Dan Aneka Usaha Di Samarinda

Awaliyah Ummi Zahroh. Penerapan Balanced Scorecard pada Perusahaan Daerah Pergudangan dan Aneka Usaha Kota Samarinda. Dibimbing oleh: Ibu Isna Yuningsih sebagai Dosen Pembimbing I dan Ibu Yoremia Lestari br. Ginting sebagai Dosen Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja PDPAU di Samarinda jika diukur dengan menggunakan Balanced Scorecard. Metode pengukuran Balanced Scorecard dengan empat prespektif, yaitu: perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif bisnis internal, dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan. Hasil dari penelitian diperoleh bahwa, kinerja pada perspektif keuangan bisa dikatakan cukup, pada perspektif pelanggan tingkat retensi pelanggan dan tingkat kepuasan pelanggan menunjukkan tingkat kinerja yang baik, pada perspektif bisnis internal secara keseluruhan kinerja perusahaan menunjukkan hasil yang baik, pada perspektif pembelajaran dan pertumbuhan dinilai baik. Berdasarkan hasil analisis, sebaiknya PDPAU mempertahankan stabilitas keuangannya, lebih meminimalisir keluarnya pelanggan lama, mempertahankan kualitas dalam inovasi rusunawa serta ketepatan waktu pelayanan, dan lebih fokus pada peningkatan kualitas skill karyawan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Penerapan Balanced Scorecard Pada Perusahaan Daerah Pergudangan Dan Aneka Usaha Di Samarinda
Pengarang Awaliyah Ummi Zahroh - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI AWA p 2021
Subyek Balanced Scorecard, Perspektif Keuangan,
Perspektif Pelanggan
Perspektif Proses Bisnis Internal
Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan AKUNTANSI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua