Detail Cantuman Kembali
Setiawati Elizabeth - Personal Name

Analisis Tingkat Dinamika Kelompok Budidaya Guna Jaya Lestari Di Kelurahan Sengkotek Kecamatan Loa Janan Ilir Kota Samarinda

Setiawati Elizabeth, 2021. Analisis Tingkat Dinamika Kelompok Budidaya Guna Jaya Lestari Di Kelurahan Sengkotek Kecamatan Loa Janan Ilir Kota Samarinda. (Dibawah bimbingan Nurul Ovia Oktawati dan Erwiantono).

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Tingkat Dinamika Kelompok Budidaya Guna Jaya Lestari di Kelurahan Sengkotek. Penelitian dilaksanakan sejak April 2021 sampai dengan Juni 2021 di Kecamatan Loa Janan Ilir Kota Samarinda. Metode pengambilan sampel menggunakan metode sensus dengan jumlah responden yang diambil sebanyak 10 orang. Metode analisis menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian dinamika kelompok berdasarkan 9 indikator yang ada pada dinamika kelompok yaitu tujuan kelompok dengan nilai skor rata-rata 5,6 dikategorikan dinamis, struktur kelompok dengan nilai skor rata-rata 6 dikategorikan kurang dinamis, fungsi dan tugas kelompok dengan nilai skor rata-rata 16 dikategorikan dinamis, efektivitas kelompok dalam pengelolaan informasi dengan nilai skor rata-rata 14,6 dikategorikan dinamis, pengembangan dan pemeliharaan kelompok dengan nilai skor rata-rata 6,8 dikategorikan kurang dinamis, kesatuan dan kekompakan kelompok dengan nilai skor rata-rata 13,5 dikategorikan kurang dinamis, suasana kelompok dengan nilai skor rata-rata 4,7 dikategorikan dinamis, tekanan kelompok dengan nilai skor rata-rata 2 dikategorikan tidak dinamis dan maksud tersembunyi kelompok dengan nilai skor rata-rata 5 dikategorikan dinamis, sacara akumulatif dinamika kelompok budidaya Guna Jaya Lestari dikategorikan kurang dinamis dengan nilai skor rata-rata 74,2 dengan persentase 77,3%.
Kata Kunci : Dinamika Kelompok, Kelompok Budidaya, Kota Samarinda.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Tingkat Dinamika Kelompok Budidaya Guna Jaya Lestari Di Kelurahan Sengkotek Kecamatan Loa Janan Ilir Kota Samarinda
Pengarang Setiawati Elizabeth - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI SET a 2021
Subyek Dinamika Kelompok, Kelompok Budidaya, Kota Samarin
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit
Jurusan Sosial Ekonomi Perikanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua