Detail Cantuman Kembali
Pratiwi Ariani - Personal Name

PENGARUH LAMA PENGERINGAN TERHADAP KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN TINGKAT KESUKAAN SELAI LEMBARAN BUAH Sonneratia ovata

Pratiwi Ariani, 2021. Pengaruh Lama Pengeringan Terhadap Karakteristik Fisikokimia dan Tingkat Kesukaan Selai Lembaran Buah Sonneratia ovata (Dibimbing oleh Andi Noor Asikin dan Bagus Fajar Pamungkas).
Selai lembaran merupakan modifikasi bentuk selai semi padat menjadi selai berbentuk lembaran yang memiliki tekstur kompak, elastis dan tidak lengket. Proses pengeringan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi karakteristik selai lembaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lama pengeringan selai lembaran terhadap karakteristik fisikokimia dan tingkat kesukaan selai lembaran buah Sonneratia ovata. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimental laboratorium menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perbedaan lama pengeringan selai lembaran (120 menit, 150 menit, 180 menit dan 210 menit). Analisis Data menggunakan Analisis Sidik Ragam (ANOVA) dan Kruskal-Wallis, apabila terdapat pengaruh perlakuan akan dilakukan uji lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf kepercayaan 95% dan Multiple comparisons. Hasil peneltian menunjukkan bahwa lama pengeringan memberi pengaruh nyata (p lebih kecil dari 0,05) terhadap karakteristik fisikokimia dan tingkat kesukaan selai lembaran buah Sonneratia ovata. Perlakuan pengeringan selama 210 menit (P4) merupakan perlakuan terbaik berdasarkan nilai uji hedonik dari parameter kenampakan, aroma, rasa, tekstur dan keseluruhan. Panelis menyukai kenampakan selai lembaran buah Sonneratia ovata yang berwarna coklat kemerahan dan tekstur yang kompak, namun panelis kurang menyukai aroma dan rasa selai lembaran yang asam.

Kata Kunci : Buah mangrove; hedonik; karakteristik fisikokimia; selai lembaran; waktu pengeringan

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH LAMA PENGERINGAN TERHADAP KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN TINGKAT KESUKAAN SELAI LEMBARAN BUAH Sonneratia ovata
Pengarang Pratiwi Ariani - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI PRA p 2021
Subyek Hedonik,
Buah mangrove,
karakteristik fisikokimia,
selai lembaran,
waktu pengeringan,
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit
Jurusan Budidaya Perairan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua