Detail Cantuman Kembali
ABDILLAH SAFI’I - Personal Name

PEMETAAN PARTISIPATIF PENGGUNAAN LAHAN DAN PENATAAN RUANG DI DESA MEKAR JAYA KECAMATAN SEBULU

Desa Mekar Jaya mengalami peningkatan pertumbuhan yang sangat pesat,sehingga mengakibatkan kebutuhan terhadap lahan juga semakin meningkat, sementara itu ketersediaan akan lahan semakin sedikit, salah satu dampak yang muncul adalah terjadinya perubahan penggunaan lahan, dari fenomena tersebut maka perlu dilakukan evaluasi penggunaan lahan dan penataan ruang yang sesuai dengan kemampuan lahanya. Pemetaan partisipatif adalah suatu metode pemetaan yang menempatkan masyarakat sebagai pelaku pemetaan, sekaligus juga akan menjadi penentu perencanaan pengembangan wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk menyajikan data informasi penggunaan lahan dan penaataan ruang di Desa Mekar Jaya. Penggunaan lahan di desa Mekar Jaya dibagi menjadi delapan klasifikasi tutupan lahan yaitu: Hutan seluas 82,45 ha, Kebun Campuran seluas 155,38 ha, Lahan Terbuka seluas 116,91 ha, Pekarangan seluas 144,20 ha, Pemukiman seluas 55, 99 ha, Sawah seluas 88,59 ha, Kebun Sawit seluas 552, 92 ha dan Semak Belukar seluas 259, 43 ha. Penataan ruang di Desa Mekar Jaya dilakukan berdasarkan arahan fungsi pemanfaatan lahan dan kesesuai penggunaan lahan. Rencana tata ruang di Desa Mekar Jaya dibagi menjadi enam pola ruang yaitu : areal pengembangan fasilitas, cadangan pemukiman, kebun dan tanaman campuran, pemukiman, pertanian lahan basah dan pertanian lahan kering. Pemanfaatan ruang yang sesuai dengan kemampuan wilayahnya diharapkan dapat memberikan dukungan bagi terpeliharanya lingkungan secara lestari dan mendukung bagi kehidupan manusia secara berkelanjutan. Kata Kunci : Pemetaan Partisipatif, Penggunaan Lahan, Penataan Ruang.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PEMETAAN PARTISIPATIF PENGGUNAAN LAHAN DAN PENATAAN RUANG DI DESA MEKAR JAYA KECAMATAN SEBULU
Pengarang ABDILLAH SAFI’I - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ABD p 2021
Subyek Pemetaan Partisipatif, Penggunaan Lahan, Penataan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan Kehutanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua