Detail Cantuman Kembali
HEPPY ARISANDI - Personal Name

HUBUNGAN KOMPENSASI DENGAN PRODUKTIVIT KERJA KARYAWAN BAGIAN MARKETING PADA PT.CLIPAN FINANCE (PEMBIAYAAN )CABANG SAMARINDA

ABSTRAK

Happy Arisandi, 2015. “Hubungan Kompensasi dengan Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Marketing pada PT. Clipan Finance (Pembiayaan) Cabang Samarinda”. Dalam menulis skripsi ini penulis dibimbing oleh Drs. Made Ngurah Partha, M.Si (Pembimbing I) dan Drs.Nasib Subagio,M.Si (Pembimbing
II)
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kompensasi dengan produktivitas kerja karyawan bagian marketing pada PT. Clipan Finance (Pembiayaan)
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Jangkauan penelitian dalam skripsi ini adalah karyawan PT. Clipan Finance bagian marketing. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan observasi, dokumentasi, kuisioner, dan wawancara, dengan menggunakan tekhnik analisis statistik korelasi product moment.
Berdasarkan hasil penelitian hubungan antara kompensasi dengan produktivitas kerja karyawan dengan menggunakan analisis statistik korelasi product moment maka diperoleh harga “r” hitung sebesar 0.222 dan jika dilihat pada interpretasi nilai “r” terdapat hubungan antara kompensasi dengan produktivitas kerja karyawan dengan tingkat hubungan yang rendah.
Selanjutnya untuk uji “t”, pada t hitung menunjukkan harga t sebesar
7.802. Berdasarkan penegecekan pada harga t tabel untuk tingkat signifikan 0,05 (5%) dengan derajat kebebasan dk = n-2 maka diperoleh t tabel = 1.985. ternyata t hitung (0.603) < t tabel (1.985) dengan demikian hipotesis alternative (Ha) ditolak. Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kompensasi dengan produktivitas kerja karyawan pada bagian
marketing.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN KOMPENSASI DENGAN PRODUKTIVIT KERJA KARYAWAN BAGIAN MARKETING PADA PT.CLIPAN FINANCE (PEMBIAYAAN )CABANG SAMARINDA
Pengarang HEPPY ARISANDI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2015
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua