ANALISIS PENDUKUNG KEPUTUSAN BANTUAN PAKET DATA INTERNET MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS - MULTI ATTRIBUTE UTILITY THEORY (AHP-MAUT)
Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan metode AHP-MAUT dalam bantuan paket data internet agar pendistribusian paket data internet proporsional dan tepat sasaran berdasarkan beban belajar dan kondisi ekonomi mahasiswa. Metode analisis pendukung keputusan menggunakan AHP untuk menghitung bobot kriteria, dan MAUT untuk menghitung evaluasi bantuan paket data internet berupa perangkingan alternatif. Data uji bantuan paket data internet sebanyak 555 alternatif yang terdiri dari 5 kriteria yaitu SKS, mata kuliah, biaya komunikasi, biaya pokok, biaya yang diberikan orang tua/wali. Penelitian ini menghasilkan perangkat lunak sistem pendukung keputusan berbasis web yang mampu memberikan 5 rekomendasi alternatif terbaik yaitu A424, A444, A446, A454, dan A513 sesuai dengan beban belajar dan kondisi ekonomi mahasiswa.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | ANALISIS PENDUKUNG KEPUTUSAN BANTUAN PAKET DATA INTERNET MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS - MULTI ATTRIBUTE UTILITY THEORY (AHP-MAUT) |
---|---|
Pengarang | RISMA KIDING ALLO - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI RIS a 2021 |
Subyek | Sistem Pendukung Keputusan (SPK), AHP, MAUT |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2021 |
Penerbit | Fakultas Teknik |
Jurusan | Informatika |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY