Detail Cantuman Kembali
Aprillia - Personal Name

Analisis Tingkat Kognitif Soal pada Buku Ajar Fisika SMA Kelas X Berdasarkan Taksonomi Bloom Revisi Materi Impuls & Momentum

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kognitif dan dimensi pengetahuan soal tipe Lower Order Thinking Skills (LOTS), Middle Order Thinking Skills (MOTS), dan Higher Order Thinking Skills (HOTS) pada buku ajar fisika SMA kelas X materi impuls & momentum berdasarkan taksonomi bloom revisi. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dengan pendekatan kuantitas dengan total soal sebanyak 116 butir soal. Subjek pada penelitian ini tiga buku ajar fisika SMA kelas X. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemunculan soal pada kategori Lower Order Thinking Skills (LOTS) yang terdiri dari level kognitif Mengingat (C1), pada ketiga buku ajar tidak memuat soal pada tipe ini. Pada kategori soal Middle Order Thinking Skills (MOTS) yang terdiri dari level kognitif Memahami (C2) dan Menerapkan (C3) diperoleh hasil analisis antara lain 1) Pada buku Intan Pariwara C2-Konseptual 10%, C3-Prosedural 70%, 2) Pada buku Yrama Widia C2-Konseptual 23,1%, C3-Prosedural 46,2%, 3) pada buku Erlangga C2-Konseptual 55,7%, C3- Prosedural 42,9%. Pada kategori soal Higher Order Thinking Skills (HOTS), yang terdiri dari level kognitif Menganalisis (C4), Mengevaluasi (C5), dan Menciptakan (C6) diperoleh hasil analisis antara lain 1) Pada buku Intan Pariwara C4-Prosedural 20%, 2) buku Yrama Widia C4-Prosedural 30,7%. 3) pada buku Erlangga C4-Prosedural 42,9%, pada kategori soal C5 dan C6 tidak termuat pada ketiga buku ajar. Kemunculan soal terbanyak terdapat pada kategori soal C3-Prosedural sebesar 56% yang termasuk ke dalam level berpikir Middle Order Thinking Skills (MOTS).

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Tingkat Kognitif Soal pada Buku Ajar Fisika SMA Kelas X Berdasarkan Taksonomi Bloom Revisi Materi Impuls & Momentum
Pengarang Aprillia - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI APR a 2021
Subyek Tingkat Kognitif, Buku Ajar Fisika
Taksonomi Bloom
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Fisika
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua