Detail Cantuman Kembali
Dwina Andriana Putri - Personal Name

Peranan Pengembangan Wisata Hutan Mangrove Margomulyo di Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan

Tujuan penelitian untuk mengetahui dan mendeskripsikan Peranan Pengembangan Wisata Hutan Mangrove Margomulyo di Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam mengembangkan wisata hutan mangrove margomulyo. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif yang di awali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dengan penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan penelitian kepustakaan, penelitian kelapangan yaitu dengan pengumpulan data melalui kegiatan observasi, wawancara dan dokumentasi untuk mendapatkan data sesuai dengan yang dibutuhkan dalam penelitian.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Peranan Pengembangan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata telah berperan meskipun tidak maksimal. Peran dinas dapat dilihat dari kondisi fisik di Mangrove Margomulyo saat ini belum maksimal karena keterbatasan anggaran untuk melakukan pembangunan fisik, belum adanya peran dinas terhadap Atraksi dan obyek wisata yang karena masih terkendala anggaran, peran dinas terhadap Aksesibilitas di Mangrove Margomulyo cukup baik yaitu telah tersedianya plang sebagai penunjuk jalan, peran dinas terhadap pemilikan dan penggunaan lahan, yaitu dinas menyampaikan aspirasi masyarakat ke pemerintah kota dalam proses kepemilikan dan penggunaan lahan mangrove margomulyo, peran dinas terhadap sarana dan prasarana wisata telah memberikan bantuan pada tahun 2015 dan juga dinas telah berkoordinasi dengan perusahaan yang ada di Kota Balikpapan dengan program bantuan CSR, peran dinas terhadap masyarakat dengan melalui Program Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Profesionalisme berupa pelatihan sadar wisata dan sapta pesona pada tahun 2013 sampai 2015, pelatihan tour guide pada tahun 2016, dan pelatihan pelayanan prima pada tahun 2018. Adapun yang menjadi faktor pendukung yang sangat berpengaruh adalah Sumber Daya Manusia (SDM), program forum CSR, sarana dan prasarana, serta partisipasi masyarakat. Sementara yang menjadi faktor penghambat yang di hadapi Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata dalam Mengembangkan Wisata Hutan Mangrove Margomulyo di Kota Balikpapan adalah keterbatasan Sumber Daya Manusia, keterbatasan anggaran, belum adanya generasi penerus untuk melestarikan dan menjaga wisata hutan mangrove margomulyo, kurangnya daya tarik wisata, kurangnya sarana prasarana yang tersedia di Hutan Mangrove Margomulyo.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Peranan Pengembangan Wisata Hutan Mangrove Margomulyo di Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan
Pengarang Dwina Andriana Putri - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI DWI p 2021
Subyek Peranan, pengembangan, wisata
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Ilmu Pemerintahan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua