Detail Cantuman Kembali
Risky - Personal Name

ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL DAN KUALITAS TIDUR MAHASISWA SAAT PERKULIAHAN DARING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus: Mahasiswa Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Mulawarman)

Pemerintah mengeluarkan aturan social distancing kepada masyarakat Indonesia berdampak juga pada aktivitas belajar mengajar perguruan tinggi. Pembelajaran yang semula dilakukan secara tatap muka untuk sementara diberhentikan untuk mengikuti protokol kesehatan yang diberikan oleh Pemerintah sehingga harus melakukan pembelajaran secara daring. Mahasiswa Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Mulawarman memiliki tuntutan belajar yang lebih besar di mana tugas dan proyek teknik yang besar yang ada di setiap mata kuliah membutuhkan lebih banyak performa kerja yang mengakibatkan kerja berlebihan dan mempengaruhi kondisi mental dan kualitas tidur. Berdasarkan masalah tersebut maka dilakukan pengukuran beban kerja mental dan kualitas tidur selama pandemi. Metode yang digunakan adalah NASA- TLX karena memiliki kelebihan dengan mempertimbangkan enam komponen yaitu Mental Demand, Physical Demand, Temporal Demand, Own Performance, Effort, dan Frustation dan pada metode PSQI (Pitssburg Sleep Quality Index) memiliki tujuh komponen perhitungan dalam mengukur kualitas tidur. Responden penelitian berjumlah 209 orang dari angkatan aktif dan menjalankan perkuliahan daring pada masa pandemi. Hasil metode NASA-TLX pada komponen Frustation dan Mental Demand merupakan komponen tertinggi dibanding komponen lainnya dengan nilai 914,1 dan 843. Pada angkatan 2017, 2018 dan 2019 didominasi kategori tinggi dan angkatan 2019 didominasi oleh kategori sedang dan tinggi. Pada metode PSQI didapatkan hasil bahwa seluruh responden termasuk Poor sleep quality karena total bernilai lebih dari lima. Penulis merekomendasi adanya evaluasi perkuliahan daring dengan memperhatikan komponen Frustration (FR) dan Mental Demand (MD) yang tinggi pada masa pandemi ini. Penulis juga menghimbau responden menerapkan pola tidur yang lebih sehat di mana minimai tidur 7 hingga 8 jam, menjaga pola makan sehat dan menghindari alkohol, kafein dan merokok.
Kata kunci : NASA-TLX, PSQI, kualitas tidur, beban kerja mental, perkuliahan daring.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL DAN KUALITAS TIDUR MAHASISWA SAAT PERKULIAHAN DARING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus: Mahasiswa Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Mulawarman)
Pengarang Risky - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI RIS a 2021
Subyek NASA-TLX, PSQI, kualitas tidur, beban kerja mental
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Industri
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua