Detail Cantuman Kembali
IMANUEL ALIANSYAH - Personal Name

Pengaruh Model Pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) Dengan Authentic Assessment Terhadap Penguasaan Konsep Dan Hasil Belajar Pembelajaran Ipa di SMP Negeri 10 Samarinda


Imanuel Aliansyah, 2021. Pengaruh model pembelajaran Student Teams Achievement Dividion (STAD) dengan Authentic Assessment terhadap penguasaan konsep dan hasil belajar pembelajaran Ipa di SMP Negeri 10 Samarinda Tahun Ajaran 2019/2020. Dibawah bimbingan Prof. Makrina Tindangen, M, Pd selaku pembimbing 1 dan Ibu Masitah, S.Pd, M. Pd Selaku pembimbing 2.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD dengan menggunakan Authentic Assessment berpengaruh dalam meningkatkan hasil belajar dan penguasaan konsep siswa SMP Negeri 10 Samarinda. Pembelajaran yang dilakukan seharusnya menyenangkan bagi siswa sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga ikut meningkatkan hasil belajar pada siswa. Model pembelajaran kooperatif tipe STAD menjadi salah satu solusi untuk mengatasi hal tersebut. Pelaksanaan Authentic Assessment dapat membantu guru untuk mengetahui sejauh mana siswa dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan mereka sesuai dengan konteks situasi nyata. Teknik yang digunakan untuk menentukan sampel dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling, dengan sampel adalah siswa kelas VII A sebagai kelas eksperimen sebanyak 25 siswa dan VII E sebagai kelas kontrol sebanyak 25 siswa. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan tes tertulis (pretest-postest) yang berupa soal essay. Data hasil penelitian di analisis menggunakan independent sample test pada taraf signifikansi α (0,00 < 0,05) menunjukan bahwa Ha diterima. Dengan demikian terdapat pengaruh model pembelajaran Student Teams Achievement Dividion (STAD) dengan Authentic Assessment terhadap penguasaan konsep dan hasil belajar pembelajaran Ipa di SMP Negeri 10 Samarinda Tahun Ajaran 2019/2020.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengaruh Model Pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) Dengan Authentic Assessment Terhadap Penguasaan Konsep Dan Hasil Belajar Pembelajaran Ipa di SMP Negeri 10 Samarinda
Pengarang IMANUEL ALIANSYAH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI IMA p 2021
Subyek Pembelajaran STAD
Authentic Assesment, Hasil Belajar
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PENDIDIKAN BIOLOGI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua