Detail Cantuman Kembali
FAJAR SUBHIAN HANIF - Personal Name

IMPLEMENTASI PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 80 TAHUN 2012 TENTANG TATA CARA PEMERIKSAAN KENDARAAN BERMOTOR DI JALAN DAN PENINDAKAN PELANGGARAN LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN PADA PELAJAR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN SEKTOR KECAMATAN PALARAN KOTA SAMARINDA

Fajar Subhian Hanif, “Implementasi Peraturan Pemerintah Nomor 80 Tahun 2012 Tentang Tata Cara Pemeriksaan Kendaraan Bermotor di Jalan dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas dan Angkutan Umum pada Pelajar di Wilayah Hukum Kepolisian Sektor Kecamatan Palaran”. Di bawah bimbingan Bapak Dr. Heryono Susilo Utomo, M.Si sebagai pembimbing I dan Ibu Dr. Santi Rande, M.Si selaku pembimbing II.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menyajikan penjelasan mengenai Implementasi Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 80 Tahun 2012 Tentang Tata Cara Pemeriksaan Kendaraan Bermotor di Jalan dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas dan Angkutan Jalan pada Pelajar di wilayah hukum kepolisian sektor kecamatan Palaran kota Samarinda.
Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder, Penelitian ini dilaksanakan di Kepolisian Sektor Kecamatan Palaran yang mana Kepala Unit Lalu Lintas Polsek Palaran sebagai key informan dan informan adalah staf Kepala Sekolah dan para guru di sekolah yang tugasnya berhubungan dengan masalah-masalah yang diteliti dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling, selain itu juga siswa yang membawa kendaraan bermotor, serta orang tua siswa yang memfasilitasi anaknya untuk menggunakan kendaraan bermotor. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi dokumenter. Teknik analisis data yang digunakan adalah model interaktif.
Kesimpulan dari penelitian ini bahwa Implementasi Peraturan Pemerintah Nomor 80 Tahun 2012 Tentang Tata Cara Pemeriksaan Kendaraan Bermotor di Jalan dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas dan Angkutan Umum pada Pelajar di Wilayah Hukum Kepolisian Sektor Kecamatan Palaran belum berjalan secara dengan benar sesuai dengan tujuan kebijakan yang seharusnya.
Kata Kunci : Implementasi, Pelanggaran.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul IMPLEMENTASI PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 80 TAHUN 2012 TENTANG TATA CARA PEMERIKSAAN KENDARAAN BERMOTOR DI JALAN DAN PENINDAKAN PELANGGARAN LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN PADA PELAJAR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN SEKTOR KECAMATAN PALARAN KOTA SAMARINDA
Pengarang FAJAR SUBHIAN HANIF - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FAJ i 2021
Subyek Implementasi, Pelanggaran.
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan administrasi negara
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua