Optimasi Formula Sediaan Emulgel Ekstrak Daun Kokang (Lepisanthes amoena (Hassk) L.) Sebagai Anti Jerawat
Daun Kokang (Lepisanthes amoena (Hassk) L.) merupakan tumbuhan yang telah lama digunakan sebagai pengobatan untuk kulit yang berjerawat dan penyembuhan luka oleh masyarakat suku Dayak di Kalimantan Timur, memiliki kandungan metabolit sekunder yang berpotensi sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa daun kokang (Lepisanthes amoena (Hassk) L.) memiliki aktivitas anti bakteri yang baik terhadap bakteri Propionibacterium acne yang merupakan salah satu penyebab dari jerawat. Emulgel adalah sediaan farmasi yang memiliki keuntungan yang baik sebagai media obat pengobatan topikal dimana emulgel memiliki kemampuan penetrasi dan stabilitas yang baik. Berdasarkan pengujian menggunakan difusi sumuran didapatkan hasil bahwa emulgel dengan konsentrasi ekstrak daun kokang (Lepisanthes amoena (Hassk) L.) 2,5%, 5%, dan 7,5% memiliki kemampuan dalam menghambat pertumbuhan bakteri Propionibacterium acne yang menjadi penyebab jerawat. Adapun sifat fisik yang dihasilkan telah memenuhi standar sediaan emulgel dengan warna hijau muda, hijau, dan hijau tua dengan tekstur halus tidak berbau.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Optimasi Formula Sediaan Emulgel Ekstrak Daun Kokang (Lepisanthes amoena (Hassk) L.) Sebagai Anti Jerawat |
---|---|
Pengarang | SILVIA RIFANA - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI SIL o 2021 |
Subyek | Optimasi Emulgel Daun Kokang daun kokang, antibakteri, formula, emulgel |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2021 |
Penerbit | Fakultas Farmasi |
Jurusan | S1 Farmasi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY