Detail Cantuman Kembali
Filsi Afifah Jamni - Personal Name

Formulasi Krim Tabir Surya Kombinasi Ekstrak Etanol Herba Kerokot (Lygodium microphyllum) dengan Minyak Kemiri

Sinar ultraviolet (UV) dari matahari dapat menyebabkan sunburn, pigmentasi kulit, penuaan dini bahkan kanker kulit. Untuk mencegah efek merugikan dapat dilakukan dengan pemakaian tabir surya alami yang relatif lebih aman dibandingkan dengan bahan kimiawi. Tanaman yang berpotensi dimanfaatkan sebagai tabir surya adalah herba kerokot dan minyak kemiri. Studi in vitro menyatakan bahwa herba kerokot memiliki aktivitas sebagai tabir surya dengan persentase transmisi eritema (%Te) termasuk dalam kategori fast tanning, suntan standar dan proteksi ekstra sedangkan aktivitas tabir surya berdasarkan transmisi pigmentasi (%Tp) termasuk kategori sunblock. Kemiri mengandung minyak yang kaya akan vitamin E dan mempunyai sifat antioksidan serta baik untuk kesehatan dan kelembapan kulit. Penggunaan kombinasi kedua bahan alam dilakukan untuk memberikan inovasi terbaru sediaan krim tabir surya secara alami dan aman dari ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sifat fisik dan kimia sediaan krim tabir surya kombinasi ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri, aktivitas krim tabir surya kombinasi ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri, kategori krim tabir surya kombinasi ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri, nilai dan kategori Sun Protecting Factor (SPF) kombinasi ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri serta tingkat kesukaan panelis terhadap sediaan krim tabir surya kombinasi ekstrak etanol herba kerokot dengan minyak kemiri. Metode penelitian bersifat eksperimental kuantitatif menggunakan spektrofotometri Uv-Visible dan kuesioner. Hasil penelitian F2 dan F3 menunjukkan bahwa nilai (%Te) termasuk kategori fast tanning dan suntan standar. Nilai persen pigmentasi F1 termasuk kategori proteksi ekstra, F2 dan F3 termasuk kategori sunblock. Nilai SPF terbaik yaitu F3 (11,786) yang termasuk kategori proteksi maksimal. Uji homogenitas, pH, daya lekat dan stabilitas memenuhi persyaratan. Berdasarkan uji hedonik formula yang paling disukai adalah F1.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Formulasi Krim Tabir Surya Kombinasi Ekstrak Etanol Herba Kerokot (Lygodium microphyllum) dengan Minyak Kemiri
Pengarang Filsi Afifah Jamni - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FIL f 2021
Subyek Herba Kerokot; Minyak Kemiri; Tabir Surya
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Farmasi
Jurusan S1-Farmasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua