Detail Cantuman Kembali
Tharuna Qalis Mula - Personal Name

Peran Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Kesiapan Belajar pada Program Studi PPKN PIPS FKIP Unmul dalam Studi Online di Masa Pandemi COVID-19

Tharuna Qalis Mula, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mulawarman. Peran Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Kesiapan Belajar pada Program Studi PPKn PIPS FKIP Unmul dalam Studi Online di masa Pandemi COVID-19. Dibawah bimbingan Bapak Dr. Jawatir Pardosi, M.Si sebagai pembimbing I dan Ibu Dra. Hj. Marwiah Johansyah, M.Pd sebagai pembimbing II.
Tujuan penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan konsep dan mekanisme Program Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di tingkat Universitas, Fakultas, Jurusan dan Program Studi di lingkungan Universitas Mulawarman dalam masa pandemi COVID-19. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Mixed Method (Metode Campuran) Kualitatif dan Kuantitatif yang dikombinasikan, penelitian ini terfokus pada kemampuan penyelenggara PKKMB dan Kesiapan Belajar Mahasiswa Baru. Waktu pelaksanaan penelitian dari bulan Februari sampai dengan Maret 2021. Sumber data penelitian adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yakni observasi, wawancara, dokumentasi dan teknik angket. Sedangkan, teknik analisis data yaitu terdiri dari editing/verifikasi, tabulating, analiting dan conclusion/kesimpulan.
Hasil penelitian ini secara umum menunjukkan bahwa: 1) Berkaitan dengan konsep dan mekanisme PKKMB di lingkungan Universitas Mulawarman dalam masa pandemi COVID-19 sudah direncanakan dengan matang dan dilaksanakan dengan baik oleh pihak panitia meskipun terdapat banyak kendala yang terjadi namun tidak menghambat proses PKKMB berlangsung secara Online. 2) Pengelolaan, penggunaan teknologi dan persiapan lainnya dalam PKKMB yang dilakukan dalam pelaksanaannya dapat dikatakan cukup baik dari segi persiapannya baik dilakukan oleh panitia dan pemateri, namun perlunya peningkatan kualitas teknologi yang mampu menunjang pelaksanaan PKKMB agar bisa maksimal dan mampu menyesuaikan kondisi di lapangan. 3) Jenis materi yang disampaikan oleh pemateri dalam program Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) baik ditingkat Universitas, Fakultas, Jurusan dan Program Studi yang disampaikan di lingkungan Universitas Mulawarman bisa dikatakan sangat berkualitas dan mampu diserap secara baik oleh mahasiswa baru PPKn Angkatan 2020 sebagai barometer pelaksanaan perkuliahan secara Online. Dari segi pemateri dan panitia telah berusaha secara maksimal dalam menyusun materi yang disampaikan pada saat PKKMB Online berlangsung sesuai Standar Operasi Prosedur yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia kepada seluruh Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia dan 4) Kesiapan belajar dan tingkat penguasaan materi yang dilakukan mahasiswa baru PPKn Angkatan 2020 dalam studi online selama Pandemi COVID-19 setelah mengikuti Program Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) yang diselenggarakan Pihak Universitas Mulawarman telah mencapai tingkat efektif dari segi mahasiswa baru PPKn Angkatan 2020, mahasiswa baru bisa menyerap materi yang telah disampaikan pada saat PKKMB dan mampu diimplementasikan dilapangan pada saat mahasiswa baru melaksanakan perkuliahan secara Online.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Peran Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Kesiapan Belajar pada Program Studi PPKN PIPS FKIP Unmul dalam Studi Online di Masa Pandemi COVID-19
Pengarang Tharuna Qalis Mula - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI THA p 2021
Subyek Kesiapan Belajar
Teknologi
PKKMB
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua