Detail Cantuman Kembali
EDITA DELFINA MILENIA - Personal Name

IDENTIFIKASI AKTIVITAS PEMANFAATAN LAHAN DI KAWASAN HUTAN DENGAN TUJUAN KHUSUS UNIVERSITAS MULAWARMAN TAHURA BUKIT SOEHARTO

Edita Delfina Milenia (1704015130) Identifikasi Aktivitas Pemanfaatan Lahan di Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus Universitas Mulawarman (dibimbing oleh Heru Herlambang dan Dadang Imam Ghozali)
Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus Universitas Mulawarman merupakan kawasan konservasi yang berfungsi untuk mampu mendukung kegiatan penelitian, pendidikan, perlindungan, wisata alam, pemanfaatan serta konservasi kawasan dan lingkungan hutan hujan tropis. Sementara, kondisi terakhir menunjukan KHDTK Universitas Mulawarman setiap tahun mengalami degradasi, yang disebabkan oleh beberapa faktor baik eksternal maupun internal. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan informasi terkait penutupan lahan serta aktivitas pemanfaatan lahan yang dilakukan oleh masyarakat di dalam kawasan KHDTK UNMUL Tahura Bukit Soeharto. Metode yang digunakan adalah melakukan interpretasi citra SPOT 6/7 melakukan digitasi on-screen untuk membuat klasifikasi dari masing –masing kelas tutupan lahan menggunakan program Arcmap 10.8 serta melakukan pengecekan lapangan sesuai dengan titik koordinat di aplikasi Avenza Maps. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, tutupan lahan yang ada dikawasan KHDTK UNMUL Tahura Bukit Soeharto adalah bangunan (22.04721 ha), hutan lahan rendah sekunder kerapatan tinggi (1385.923 ha), hutan lahan rendah sekunder kerapatan sedang (2192.837 ha), hutan lahan rendah sekunder kerapatan rendah (8581.332 ha), lahan terbuka (598.6129 ha), mangrove (566.4804 ha), perkebunan (2356.901 ha), perkebunan kelapa sawit (1492.006 ha), semak belukar (4231.792 ha), tubuh air (25.60536 ha) serta pemanfaatan lahan yang ada dikawasan KHDTK UNMUL Tahura Bukit Soeharto yang tidak sesuai dengan tujuan kawasan konservasi adalah permukiman, pertambangan, ladang, perkebunan buah naga, perkebunan buah nanas, perkebunan merica, perkebunan kelapa sawit.
Kata Kunci : Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus Universitas Mulawarman Tahura Bukit Soeharto, Interpretasi Citra SPOT 6/7, Penutupan Lahan dan Pemanfaatan Lahan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul IDENTIFIKASI AKTIVITAS PEMANFAATAN LAHAN DI KAWASAN HUTAN DENGAN TUJUAN KHUSUS UNIVERSITAS MULAWARMAN TAHURA BUKIT SOEHARTO
Pengarang EDITA DELFINA MILENIA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI EDI i 2020
Subyek Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus Universitas Mul
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan Kehutanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua