Detail Cantuman Kembali
DANIEL - Personal Name

PERSEPSI PETANI TERHADAP KOMPETENSI PENYULUH PERTANIAN LAPANGAN DI KELURAHAN HANDIL BAKTI KECAMATAN PALARAN KOTA SAMARINDA

Penyuluh pertanian lapangan merupakan agen perubahan yang langsung berhubungan dengan petani. Fungsi utama penyuluh pertanian lapangan adalah mengubah perilaku petani melalui pendidikan non formal sehingga petani memiliki kehidupan yang lebih baik secara berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik petani dan karakteristik usahatani petani, mengetahui persepsi petani terhadap kompetensi PPL di Kelurahan Handil Bakti Kecamatan Palaran Kota Samarinda.
Metode pengambilan sampel menggunakan metode acak sederhana dari 268 petani yang ada di Kelurahan Handil Bakti diambil 38 responden dari berbagai kelompok tani. Data yang diambil berupa data primer dan sekunder.
Hasil penelitian menunjukan bahwa Karakteristik pribadi responden umur dalam kategori tua 57,89%, tingkat pendidikan tidak tamat dan tamat SD 63,16%, kesertaan pelatihan rendah tidak pernah mengikuti pelatihan 73,68%. Karakteristik usahatani pengalaman berusahatani sangat lama 52,63%, luas lahan sempit 52,63%, status kepemilikan lahan milik sendiri 76,32%, modal rendah 60,53%. Persepsi petani terhadap kompetensi PPL Kompetensi Kepribadian skor 13,37, kompetensi andragogi skor 10,76 kompetensi profesional skor 10,97 kompetensi sosial skor 13,82.
Kesimpulan penelitian umur responden mayoritas 48 sampai 60 tahun, tingkat pendidikan mayoritas hanya tamat SD, kesertaan pelatihan dalam dua tahun terakhir mayoritas tidak pernah mengikuti pelatihan, lama responden yang menggeluti usahatani mayoritas 29 sampai 41 tahun, Sebagian besar responden memiliki luas lahan yang sempit dengan status kepemilikan lahannya milik sendiri, sedangkan modal mayoritas responden menggunakan modal sendiri. Untuk kompetensi kepribadian sangat baik, kompetensi andragogi baik, kompetensi profesional sangat mampu, dan kompetensi sosial sangat layak

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERSEPSI PETANI TERHADAP KOMPETENSI PENYULUH PERTANIAN LAPANGAN DI KELURAHAN HANDIL BAKTI KECAMATAN PALARAN KOTA SAMARINDA
Pengarang DANIEL - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI DANIEL p 2020
Subyek Kompetensi, Penyuluh, Persepsi.
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua