Detail Cantuman Kembali
Dede Suharni - Personal Name

Kualitas Pelayanan Kesehatan Rawat Jalan di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Long Kali Kecamatan Long Kali Kabupaten Paser.

Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan pada masyarakat dan upaya kesehatan pada perseorangan tingkat pertama. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang Kualitas Pelayanan Kesehatan Rawat Jalan di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Long Kali Kecamatan Long Kali Kabupaten Paser dan mengidentifikasi penghambat dalam kualitas pelayanan kesehatan rawat jalan di puskesmas Long Kali. Indikator dari penelitian ini yaitu : Bukti Fisik (Tangible), Keandalan (Reliability), Daya Tanggap (Responsiveness), Jaminan (Assurance), Perhatian (Empathy). Metode yang digunakan dalam metode ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kualitas Pelayanan Kesehatan Rawat Jalan pada Puskesmas Long Kali sudah cukup baik dilihat dari alur pelayanan yang ada di puskesmas yang cukup mudah dengan adanya alur pelayanan untuk memudahkan pasien, dan juga petugas dalam memberikan pelayanan sudah tanggap dan mampu memberikan pelayanan baik dalam perhatian terhadap pasien yang datang dalam pemeriksaan dan pengobatan. Sedangkan masalah yang terdapat dalam pelayanan adalah kurangnya tenaga kesehatan dan kurangnya sarana prasaranan yang memadai.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Kualitas Pelayanan Kesehatan Rawat Jalan di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Long Kali Kecamatan Long Kali Kabupaten Paser.
Pengarang Dede Suharni - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI DED k 2021
Subyek Kualitas, Pelayanan, Kesehatan, Rawat Jalan, Puske
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Pembangunan Sosial
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua