ANALISIS STRUKTUR KOMUNITAS CACING LAUT (POLYCHAETA) BERDASARKAN KARAKTERISTIK LINGKUNGAN FISIK KIMIA DI PERAIRAN TELUK BALIKPAPAN
Noor Aliyyah. Analisis Struktur Komunitas Cacing Laut (Polychaeta) Berdasarkan Karakteristik Lingkungan Fisik Kimia di Perairan Teluk Balikpapan (Dibimbing oleh S. A. Samson dan Sudrajat)
Keberadaan polychaeta sangat penting untuk menunjang kehidupan organisme di dalam ekosistem laut serta bernilai ekonomi tinggi bagi masyarakat nelayan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur komunitas polychaeta berdasarkan karakteristik fisik dan kimia substrat yang berbeda. Penelitian dilakukan di dua lokasi yaitu pantai Kelurahan Baru Tengah dan Kelurahan Damai, Teluk Balikpapan. Penentuan lokasi sampel menggunakan metode purposive sampling pada dua stasiun,terdiri masing-masing atas dua transek secara tegak lurus dari arah pinggiran pantai ke arah darat. Pada setiap transek dibuat petak contoh menggunakan kuadran berukuran 1 meter x 1 meter dengan masing-masing sebanyak tiga kuadran dengan jarak antar kuadran lima meter. Sampel dibawa dan dianalisis di Laboratorium Kehati Fakultas MIPA Universitas Mulawarman, Samarinda.
Hasil penelitian ditemukan sebanyak 4 jenis, yaitu Marphysa macinthos, Marphysa mossambica, Allita succinae/Nereis succinea, dan Diopatra cuprae. Nilai indeks keanekaragaman pada kedua stasiun
Ketersediaan
Detail Information
Judul | ANALISIS STRUKTUR KOMUNITAS CACING LAUT (POLYCHAETA) BERDASARKAN KARAKTERISTIK LINGKUNGAN FISIK KIMIA DI PERAIRAN TELUK BALIKPAPAN |
---|---|
Pengarang | NOOR ALIYYAH - Personal Name |
No. Panggil | TESIS NOO a 2020 |
Subyek | Polychaeta, Teluk Balikpapan, keanekaragaman, subs |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2020 |
Penerbit | |
Jurusan | MAGISTER ILMU LINGKUNGAN |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY