Detail Cantuman Kembali
ZULFI NUR RISQI - Personal Name

PENGARUH BOOK TAX DIFFERENCES TERHADAP KUALITAS LABA DENGAN PERTUMBUHAN LABA SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2014-2018

Zulfi Nur Risqi. Pengaruh Book Tax Differences Terhadap Kualitas Laba dengan Pertumbuhan Laba sebagai Variabel Moderasi pada Perusahaan Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2018.Bimbingan Dari Dr. Set Asmapane, S.E., M.Si., Ak., CA., CTA., CPA.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh book tax differences terhadap kualitas laba, dengan pertumbuhan laba sebagai variabel moderasi. Book tax differences dalam penelitian ini di proksikan dengan beda permanen dan beda temporer. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018 yaitu sejumlah 18 perusahaan. Sample penelitian adalah 13 perusahaan dari tahun 2014-2018. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling.Penelitian ini menggunakan data sekunder yang berupa annual report. Hipotesis penelitian diuji menggunakan uji asumsi klasik, analisis deskriptif dan regresi linier berganda dengan variabel moderating dengan α 0,05. Hasil penelitian menunjukkan secara simultan dan parsial variabel beda permanen dan temporerberpengaruh negatif, signifikan terhadap kualitas laba. Pertumbuhan sebagai variable moderasi dari beda temporer terhadap kualitas laba berpengaruh negatif signifikan.
Kata kunci: Kualitas laba, book tax differences, beda permanen, beda temporer dan pertumbuhan laba.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH BOOK TAX DIFFERENCES TERHADAP KUALITAS LABA DENGAN PERTUMBUHAN LABA SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2014-2018
Pengarang ZULFI NUR RISQI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ZUL p 2020
Subyek beda temporer dan pertumbuhan laba
Kualitas laba, book tax differences, beda permanen
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan akuntansi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPA. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua