Detail Cantuman Kembali
Desy Kalapadang - Personal Name

Pra Rancangan Pabrik Bio Metan Dari Palm Oil Mill Effuent Dengan Kapasitas 4.100 Ton/Tahun

Desy Kalapadang, Wardana, 2020.
Pra Rancangan Pabrik BioMetan dari Palm Oil Mill Effluent (POME) dengan Kapasitas 4.100 ton/tahun

Palm Oil Mill Effluent (POME) atau yang disebut limbah kelapa sawit merupakan salah sumber yang berpotensi untuk diolah menjadi biogas. Proses pembuatan biogas dilakukan secara anaerobik yaitu proses terbentuknya gas metana dalam kondisi tanpa oksigen dengan bantuan bakteri anaerob didalam suatu digester. Komponen biogas terbesar yang dihasilkan yaitu CH4 dan CO2. Pra rancangan pabrik ini, menggunakan reaktor jenis continuous flow strirred tank reactor yang yang bekerja pada proses anaerobic yang memerlukan waktu 20 hari untuk menghasilkan biometan dengan suhu 40 oC dengan pH optimum 7 dimana bakteri diharapkan untuk hidup adalah bakteri mesofilik. Dari reaktor, bottom product dialirkan ke bak penampungan IPAL. Lalu campuran gas dialirkan ke dalam kolom absorber untuk memisahkan CO2 dimana MEA 20% wt sebagai absorben. Gas yang keluar dari absorber (sweet biogas) mengandung CH4 99% kemudian dialirkan menuju tangki penyimpanan bio metana. Gas bio metana (sweet biogas) pada suhu 50 oC dan tekanan 27 atm yang sudah dimurnikan hingga 99,47 % dialirkan kedalam tangki penyimpanan gas metana sebelum didistribusikan kepada para konsumen ataupun jaringan distribusi gas menggunakan pipa. Pada pabrik ini membutuhkan air proses sebanyak 343,4810 kg/jam , kebutuhan air untuk pembangkit steam sebanyak 16,4357 kg/jam, kebutuhan air pendingin sebanyak 61955,1753 kg/jam, dan kebutuhan air untuk sanitasi sebanyak 1381,1978 kg/jam. Unit penyedia listrik membutuhkan listrik sebanyak 104.3111,9992 dan kebutuhan bahan bakar sebanyak 17813,0753. Bentuk perusahaan dipilih yaitu Perseroan Terbatas (PT) dengan jumlah karyawan 176 orang. Dengan luas tanah sekitar 15,850 m2. Adapun lokasi pabrik bio metan yang dipilih yaitu pada daerah Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur. Berdasarkan hasil perhitungan analisa ekonomi diperoleh BEP sebesar 34,82% POT sebelum pajak 2,49 tahun, POT sesudah pajak 3,07 tahun, ROI sebelum pajak 30%, ROI sesudah pajak 22,50% dan nilai IRR sebesar 21,45%.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pra Rancangan Pabrik Bio Metan Dari Palm Oil Mill Effuent Dengan Kapasitas 4.100 Ton/Tahun
Pengarang Desy Kalapadang - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI DES p 2020
Subyek Palm Oil Mill Effluent (POME)
Pra Rancangan Pabrik BioMetan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Kimia
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua