UPAYA BADAN RESTORASI GAMBUT DAN KOREA FOREST SERVICE DALAM MERESTORASI LAHAN GAMBUT MELALUI DESA PEDULI GAMBUT DI PROVINSI KALIMANTAN BARAT 2016-2020
Angga Prasetyo Widanarko, NIM: 1302045227 dengan judul Skripsi " Upaya Badan Restorasi Gambut Dan Korea Forest Service Dalam Merestorasi Lahan Gambut Melalui Desa Peduli Gambut Di Provinsi Kalimantan Barat 2016- 2020" di bawah bimbingan Frentika Wahyu. R, S.IP, MA selaku Pembimbing I dan Andi Purnawarman S.Sos M.Si selaku pembimbing II, Program Studi Ilmu Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman Samarinda tahun 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menggambarkan Upaya Badan Restorasi Gambut (BRG) dan Korea Forest Service (KFS) Dalam Merestorasi Lahan Gambut Di Kalimantan Barat 2016-2020. Teori yang digunakan adalah konsep kerjasama internasional dan konsep Environmentalism. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif untuk menggambarkan secara faktual dan sistematis tentang bagaimana upaya yang dilakukan untuk merestorasi lahan gambut. Dengan teknik pengumpulan data yaitu studi literatur melalui penelitian sebelumnya dari buku, jurnal, surat kabar dan internet. Dalam peneliatan ini menujukan upaya dari BRG dan KFS untuk melakukan restorasi serta pencegahan terhadap perusakan lahan gambut yang berada di Kalimantan Barat, upaya yang dilakukan adalah dengan membuat Desa Peduli Gambut (DPG) melalui wilayah-wilayah yang berada di Kesatuan Hidrologi Gambut (KHG), dengan prinsip 3R rewetting (Pembasahan), revegetasi (penenaman kembali) dan revitalitation (pemanfaatan), sehingga membuat lahan gambut dapat di manfaatkan dan terjaga dengan baik.
Kata kunci: Badan Restorasi Gambut, Korea Forest Service, Lahan Gambut, Kalimantan Barat
Ketersediaan
Detail Information
Judul | UPAYA BADAN RESTORASI GAMBUT DAN KOREA FOREST SERVICE DALAM MERESTORASI LAHAN GAMBUT MELALUI DESA PEDULI GAMBUT DI PROVINSI KALIMANTAN BARAT 2016-2020 |
---|---|
Pengarang | ANGGA PRASETYO WIDANARKO - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ANG u 2020 |
Subyek | Lahan Gambut, Kalimantan Barat Badan Restorasi Gambut, Korea Forest Service |
Bahasa | English |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2020 |
Penerbit | |
Jurusan | Hubungan Internasional |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY