Detail Cantuman Kembali
Rizky Subhan Nanda - Personal Name

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN DENGAN METODE DISKUSI KELAS V DI SDN 001 SAMARINDA KOTA


Rizky Subhan Nanda, 2013. : Peningkatan Hasil Belajar IPS Materi Mempertahankan kemerdekaan dengan metode Diskusi kelas V SDN 001 Samarinda Kota, Skripsi, Jurusan Ilmu Pendidikan Program studi S-1 PGSD Universitas Mulawarman Pembimbing ( I ) Drs. Nicodemus Sere M.Pd dan Pembimbing ( II ) Drs. Riyadi M.Si.
Penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari empat tahap, meliputi tahap perencanaan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap observasi dan tahap refleksi dengan menggunakan 3 siklus yang terdiri dari 2 pertemuan setiap siklus. Subjek penelitian siswa kelas V SDN 001 Samarinda Kota yang berjumlah 29 siswa dan 1 guru kelas.
Permasalahan yang ingin dikaji dalam penelitian ini adalah: Bagaimana peningkatan hasil belajar IPS materi mempertahankan kemerdekaan dengan metode Diskusi kelas V SDN 001 Samarinda Kota? Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPS materi mempertahankan kemerdekaan dengan metode diskusi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan tes. Teknis analisis data menggunakan 3 tahap yaitu reduksi data, pengumpulan data, dan penarikan kesimpulan. Pengumpulan data mengunakan rumus rata-rata, persentase dan grafik untuk mengetahui peningkatan aktivitas siswa dan hasil belajar siswa.
Hasil rata-rata nilai belajar siswa pada pra siklus adalah 51,17 dengan kriteria kurang dan siswa dengan kriteria tuntas sebesar 20,6%. Rata-rata nilai hasil belajar siswa pada siklus I adalah 53,17 dengan kriteria kurang dan siswa dengan criteria tuntas sebesar 31,0%. Rata-rata nilai hasil belajar siswa pada siklus II adalah 60,6% dengan kriteria cukup dan siswa tuntas sebesar 41,3%.
Rata-rata nilai hasil belajar siswa pada siklus III adalah 77,25% dengan kriteria baik dan siswa dengan criteria tuntas sebesar 82,7%. Maka peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus III sebesar 62,1%. Rata-rata nilai hasil belajar siswa pada siklus III dengan kriteria baik dan siswa dengan kriteria tuntas 82,7% dari indikator keberhasilan 80% peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus III sebesar 51,7%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan metode diskusi dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi mempertahankan kemerdekaan siswa kelas V SDN 001 Samarinda Kota.
Kata kunci : Hasil belajar IPS, Mempertahankan Kemerdekaan, dan Metode Diskusi

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN DENGAN METODE DISKUSI KELAS V DI SDN 001 SAMARINDA KOTA
Pengarang Rizky Subhan Nanda - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI RIZ p 2020
Subyek Hasil belajar IPS, Mempertahankan Kemerdekaan
Metode Diskusi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua