Detail Cantuman Kembali
AMINUDDIN RIFAI RAMBE - Personal Name

ANALISIS PENENTUAN JUMLAH PRODUKSI OPTIMAL DENGAN METODE INTEGER LINEAR PROGRAMMING (STUDI KASUS: ROTI GEMBONG PECI ALADIN SAMARINDA)

Perencanaan produksi merupakan suatu masalah yang penting bagi suatu perusahaan. Roti gembong peci aladin adalah perusahaan yang memproduksi roti gembong rasa coklat, rasa keju, dan rasa srikaya. Fluktuasi permintaan produk menyebabkan tidak terjualnya produk roti gembong rasa coklat, rasa keju, dan rasa srikaya sehingga laba kotor Roti Gembong Peci Aladin berkurang. Roti Gembong Peci Aladin membutuhkan suatu metode untuk menentukan jumlah produk yang harus diproduksi sehingga laba kotor yang didapatkan menjadi optimal.
Integer linear programming adalah suatu metode untuk menyelesaikan persoalan pengalokasian sumber-sumber terbatas diantara beberapa aktivitas yang bersaing, dengan cara terbaik yang mungkin dilakukan. Sumber daya terbatas pada penelitian ini yaitu bahan baku tepung terigu, gula pasir, margarin, telur, susu cair, ragi, coklat, keju, selai srikaya, permintaan produk roti gembong rasa coklat, rasa keju, dan rasa srikaya. Hasil peramalan untuk menentukan jumlah produk roti gembong rasa coklat yang harus diproduksi menggunakan metode regresi linear, hasil peramalan untuk menentukan jumlah produk roti gembong rasa keju menggunakan metode regresi linear, dan hasil peramalan untuk menentukan jumlah produk roti gembong srikaya menggunakan metode regresi linear. Dengan menggunakan metode integer linear programming, roti gembong rasa coklat yang diproduksi yaitu sebanyak 941 unit pada periode oktober, 903 unit pada periode november, dan 865 unit pada periode Desember, roti gembong rasa keju sebanyak 413 unit pada periode oktober, 388 unit pada periode november, dan 363 unit pada periode desember, dan roti gembong rasa srikaya sebanyak 220 unit pada periode oktober, 143 unit pada periode november, dan 65 unit pada periode desember, sehingga perusahaan akan mendapatkan laba kotor sebesar Rp 10.898.630,- pada periode oktober, Rp 9.861.614,- pada periode november, dan Rp 8.816.796,- pada periode desember.
Kata kunci: Peramalan, perencanaan produksi dan integer linear programming.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS PENENTUAN JUMLAH PRODUKSI OPTIMAL DENGAN METODE INTEGER LINEAR PROGRAMMING (STUDI KASUS: ROTI GEMBONG PECI ALADIN SAMARINDA)
Pengarang AMINUDDIN RIFAI RAMBE - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI AMI a 2020
Subyek Peramalan, perencanaan produksi dan integer linear
integer linear programming
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Industri
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua