Detail Cantuman Kembali
Aprianti Boma Padatuan - Personal Name

PEMODELAN ANGKA HARAPAN HIDUP DAN ANGKA KEMATIAN BAYI DI PULAU KALIMANTAN DENGAN REGRESI NONPARAMETRIK SPLINE TRUNCATED BIRESPON

Penelitian ini menggunakan model regresi nonparametrik birespon dengan pendekatan spline truncated. Model tersebut digunakan untuk menyelesaikan permasalahan analisis regresi yang bentuk kurvanya tidak diketahui. Pendekatan spline truncated memiliki fungsi polinomial tersegmen yang memberikan sifat fleksibilitas. Data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari dua variabel respon yaitu Angka Harapan Hidup (AHH) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Pulau Kalimantan. Tujuan penelitian adalah untuk menentukan model regresi nonparametrik spline truncated birespon pada data AHH dan AKB dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi AHH dan AKB. Hasil penelitian diperoleh model terbaik yaitu model regresi nonparametrik spline linier birespon dengan nilai R2 sebesar 80,51 persen dan model spline tiga titik knot dengan nilai Generalized Cross Validation (GCV) minimum 7,1454. Faktor-faktor yang mempengaruhi AHH dan AKB adalah persentase keluarga menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), persentase bayi diberi Air Susu Ibu (ASI) usia 0-6 bulan, laju pertumbuhan ekonomi, persentase persalinan yang dibantu oleh tenaga medis dan persentase penduduk miskin.
Kata Kunci: Regresi Nonparametrik, Spline Birespon, GCV, Angka harapan hidup, Angka kematian bayi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PEMODELAN ANGKA HARAPAN HIDUP DAN ANGKA KEMATIAN BAYI DI PULAU KALIMANTAN DENGAN REGRESI NONPARAMETRIK SPLINE TRUNCATED BIRESPON
Pengarang Aprianti Boma Padatuan - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI APR p 2020
Subyek Regresi Nonparametrik, Spline Birespon, GCV, Angka
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam
Jurusan Statistika
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua