Detail Cantuman Kembali
Elvis Yoel Lolorante - Personal Name

Geologi Dan Karakteristik Batubara Daerah Tani Bhakti Kecamatan Loajanan Kabupaten Kutai Kartanegara

Batubara adalah bahan bakar fosil yang terbentuk dari tumbuhan dalam lingkungan bebas oksigen dan terkena pengaruh panas serta tekanan. Secara garis besar batubara terdiri dari zat organik, air dan bahan mineral. Batubara dapat diklasifikasikan menurut tingkatan yaitu lignit, sub bituminous, bituminous dan antrasit. Oleh karena itu, pemahaman mengenai geometri lapisan batubara menjadi penting. Ketebalan sangat berpengaruh dalam perhitungan cadangan serta proses produksi batubara. Lapisan batubara mempunyai ketebalan yang bervariasi, dan kadang pada jarak yang pendek atau dekat sekalipun. Faktor utama yang menyebabkan variasi ini adalah kondisi cekungan dan lingkungan pengendapan tempat terbentuknya batubara tersebut.
Metode yang digunakan dalam penelitian dengan menggunakan metode deskriptif yaitu melakukan observasi dan pengukuran aktual di lapangan. Adapun metode itu terdiri dari studi pustaka dan regional, dilanjutkan pemetaan geologi guna mengetahui kondisi geologi. Progradasi delta membentuk Satuan batupasir balikpapan yang terbentuk pada lingkungan upper delta plain, satuan batupasir balikpapan terdiri dari endapan-endapan crevasse splay, channel, dan interdistributary bay. Fase regresi terus terjadi hingga Pliosen awal. Pada fase ini terbentuk Satuan batupasir Kampungbaru yang diendapakan pada lingkungan lower delta plain, satuan ini terdiri dari endapan crevasse splay, dan interdistributary bay. Penentuan seam berdasarkan kararteristik fisik merupakan hal utama dalam perencanaan eksplorasi selanjutnya. Dari 7 seam lapisan batubara pada daerah penelitian memiliki ciri yang berbeda-berbeda sehingga dapat mempengaruhi pada perhitungan cadangan dari data ketebalan, kedudukan dan sebaran batubara.
Kata kunci : Batubara, Geologi, Karakteristik, Lingkungan pengendapan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Geologi Dan Karakteristik Batubara Daerah Tani Bhakti Kecamatan Loajanan Kabupaten Kutai Kartanegara
Pengarang Elvis Yoel Lolorante - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ELV g 2020
Subyek Kata kunci : Batubara, Geologi, Karakteristik, Lin
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Geologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua