Detail Cantuman Kembali
MOHAMMAD AAN KHUNAIFI - Personal Name

ANALISIS KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA PADA PROSES PENGELASAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE HIRARC

Terdapat aktifitas kerja pada bengkel Rabil Jaya Steel yaitu pengelasan dan merapikan material besi menggunakan gerinda. Pada aktifitas kerja ini dikerjakan oleh 2 orang pekerja yang terkadang pekerjanya tidak menggunakan APD (Alat Pelindung Diri), proses pengelasan terkadang tidak menggunakan APD berupa kaca mata yang dapat menyebabkan iritasi pada mata pekerja tersebut. Oleh karena itu peneliti menggunakan metode HIRARC untuk mengidentifikasi potensi bahaya, mengklasifikasi bahaya, dan mengendalikan bahaya di Bengkel Rabil Jaya Steel. Dalam metode HIRARC, dilkukan tahapan identifikasi faktor-faktor kecelakaan kerja dan identifikasi resiko atau kecelakaan kerja yang terjadi. Setelah identifikasi tersebut dilakukan pengkasifikasian kecelakaan kerja. Resiko kategori rendah adalah Terjatuh dan luka ringan dengan nilai resiko 2 , Tersandung peralatan kerja (kabel las), Terjepit material besi, Tergores / tersayat material dengan nilai resiko 4, Permukaan lantai basah dengan nilai resiko 4, Terkena palu dengan nilai resiko 3, dan Tersandung kabel gerinda dengan nilai resiko 2. Kemudian variabel yang termasuk dalam risiko sedang adalah Tertimpa material , Posisi kerja yang salah dengan nilai resiko 5, Terpapar suhu yang tinggi dengan nilai resiko 5, Pemasangan kawat las dengan nilai resiko 6, Percikan api las dengan nilai resiko 8, Bau asap pengelasan dengan nilai resiko 10, Tersentuh besi panas dengan nilai resiko 6, Kebisingan (suara gerinda) dengan nilai resiko 8 dan Terkena percikan api gerinda dengan nilai resiko 5. Selain itu variabel yang termasuk kategori tinggi adalah Cahaya api las (radiasi cahaya) dengan nilai resiko 20 Berdasarkan hasil dari identifikasi di bengkel rabil jaya steel didapatkan potensi bahaya pada lingkungan kerja, aktifitas kerja, bahaya yang tidak bisa dihindari. Selanjutnya terdapat risiko dari total 17 variabel risiko terdapat 7 variabel risiko dengan kategori rendah dan 9 variabel risiko dengan kategori sedang, dan terdapat 1 variabel risiko dengan kategori tinggi. Dari hasil penelitian, maka didapatkan usulan perbaikan mengenai alat pelindung diri (APD) dan kontrol administrative.
Kata Kunci : Keselamatan Kerja, Bahaya, Risiko, Hirarc

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA PADA PROSES PENGELASAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE HIRARC
Pengarang MOHAMMAD AAN KHUNAIFI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MOH a 2020
Subyek analisis kesehatan dan keselamatan kerja, hirarc
Keselamatan Kerja, Bahaya, Risiko, Hirarc
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan TEKNIK INDUSTRI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua