Detail Cantuman Kembali

Komunikasi Partisipatif Pada Program Konservasi Ekosistem Mangrove di Mangrove Center Graha Indah Kota Balikpapan

Tujuan penelitian ini yaitu menganalisis proses komunikasi partisipatif yang diterapkan oleh inisiator Mangrove Center pada program konservasi ekosistem mamngrove berbasis masyarakat. Fokus penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan dianalisis pada penerapan indikator komunikasi partisipatif: heteroglasia, dialog, poliponi dan karnaval. Kemudian dianalisis menggunakan ciri gerakan sosial baru dengan indikator ruang publik, pelayanan publik/pengelolaan lingkungan, dan non partisan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data model interaktif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan empat indikator dari komunikasi partisipatif berjalan dengan cukup baik. Pada indikator heteroglasia, keberagaman pemangku kepentingan pada Mangrove Center terakomodasi dengan membentuk pola kerja sinergis. Namun, terlihat ketidak seimbangan partisipasi gender. Akibatnya, indikator dialog rendah karena bias komunikasi gender. Sehingga, indikator poliponi belum berhasil membangun pemahaman yang sama tentang tujuan program konservasi ekosistem mangrove yang berbasis masyarakat. Akan tetapi, pengelola tetap menghimpun pendapat yang berbeda dan mengupayakan diskusi. Pada indikator Karnaval dilakukan upaya mengakomodasi gaya bahasa yang santai dan non formal disesuaikan dengan kebiasaan masyarakat. Pada gerakan sosial baru dapat diketahui bahwa Mangrove Center selalu mengadakan diskusi bersama masyarakat maupun pemerintah mengenai konservasi dan edukasi pentingnya menjaga ekosistem mangrove
Adapun komunikasi yang harusnya dilakukan dari sisi pemerintah yaitu mampu membenahi koordinasi dan komunikasi bersama pengelola program dengan melakukan dialog secara rutin. Upaya pemberdayaan kaum perempuan di RT 14 bersama pengelola dapat dilakukan untuk pemasaran produk UMKM sebagai cinderamata. Contoh yang bisa dilakukan dengan cara membuat sebuah grup pemberdayaan perempuan untuk koordinasi dan menjalin komunikasi yang intens.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Komunikasi Partisipatif Pada Program Konservasi Ekosistem Mangrove di Mangrove Center Graha Indah Kota Balikpapan
Pengarang Maharani Ramadhanty Fitria - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MAH k 2020
Subyek Konservasi Mangrove, Komunikasi Partisipatif, Gera
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Ilmu Komunikasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPA. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua