Detail Cantuman Kembali
SAIFUL BAHRI - Personal Name

Pembinaan Budaya Sekolah Melalui Kepemimpinan Inovatif Kepala Sekolah Di SMP Negeri 1 Sendawar Kabupaten Kutai Barat

Kepemimpinan yang memiliki visi inovatif yaitu kepemimpinan yang kerja pokoknya difokuskan pada masa depan yang penuh tantangan, menjadi agen perubahan (agent of change) yang unggul dan menjadi penentu arah organisasi yang tahu prioritas, menjadi pelatih yang profesional dan dapat membimbing personil lainnya ke arah profesionalisme kerja yang diharapkan. Pemimpin yang bervisi merupakan syarat kepimimpinan di masa sekarang, dimana organisasi harus menampilkan kekuatan dan ciri khas budayanya menuju kualitas pendidikan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan: (1) Implementasi pembinaan budaya sekolah.(2) Implementasi kepemimpinan inovatif kepala sekolah (3) Hasil implementasi pembinaan budaya sekolah melalui kepemimpinan inovatif kepala sekolah di SMPN 1 Sendawar Kabupaten Kutai Barat. Metode penelitian menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif.Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, photograpi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan intractive model Miles Huberman(1994) yaitu: data collection,data reduction, data display dan conclusion. Pengecekan keabsahan data dilakukan uji kredibilitas, tranfeabilitas, dependabilitas, dan konfimabilitas. Hasil penelitian menggambarkan bahwa: (1) Kepala sekolah sudah menerapkan pembinaan budaya sekolah sesuai visi dan misi sekolah. (2) Implementasi kepemimpinan inovatif kepala sekolah dalam pembinaan budaya memiliki kemampuan sebagai juru bicara, agen perubahan, penentu arah, pelatih, berpengetahuan luas, kreatif, produktif, inovatif.(3) Hasil implementasi pembinaan budaya sekolah melalui kepemimpinan inovatif kepala sekolah yaitu;mampu mengubah visi mejadi aksi,membangun kerjasama, dan menerapkan sistem teknologi dalam membentuk budaya sekolah sudah melaksanakan kepemimpinan inovatif kepala sekolah dalam memasuki revolusi industri yang ditandai dengan tekhologi yang canggih, kompetisi global yang mengharuskan orang melakukan perubahan-perubahan, untuk mengantisipasinya kepala sekolah inovatif melakukan pembinaan agama, pembinaan bahasa dan teknologi serta wirausaha.
Kata Kunci: Pembinaan budaya sekolah, Kepemimpinan, Inovatif Kepala Sekolah.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pembinaan Budaya Sekolah Melalui Kepemimpinan Inovatif Kepala Sekolah Di SMP Negeri 1 Sendawar Kabupaten Kutai Barat
Pengarang SAIFUL BAHRI - Personal Name
No. Panggil DISERTASI SAI p 2020
Subyek Pembinaan budaya sekolah, Kepemimpinan, Inovatif K
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan DOKTOR MANAJEMEN PENDIDIKAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua