Detail Cantuman Kembali
Erick Donald Yacob - Personal Name

DAMPAK PERCOBAAN PEMBUNUHAN MANTAN MATA-MATA RUSIA TERHADAP HUBUNGAN BILATERAL INGGRIS-RUSIA

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari percobaan pembunuhan mantan mata-mata Rusia di Inggris terhadap hubungan bilateral Inggris dan Rusia. Metode penelitian yang digunakan dalam menyusun skripsi ini adalah deskriptif. Jenis data yang dipergunakan adalah data sekunder. Teknik analisa data yang dipergunakan adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dipergunakan adalah studi kepustakaan. Insiden percobaan pembunuhan mantan mata-mata Rusia di Salisbury, Inggris pada 04 Maret 2018 telah mendapatkan respon keras dari pemerintah Inggris. Melalui Perdana Menterinya Theresa May saat itu, pemerintah Inggris dengan tegas menuduh Rusia sebagai penanggung jawab utama atas terjadinya insiden tersebut, hal itu didasari oleh bukti dari tim penyelidikan Inggris bahwa zat yang digunakan untuk membunuh Sergei Skripal teridentifikasi sebagai racun jenis “Novichok” yang pernah dikembangkan oleh Uni Soviet. Merespon tuduhan dari pemerintah Inggris, Rusia kemudian dengan tegas menyatakan penolakan atas tuduhan tersebut dan meminta kepada pemerintah Inggris untuk melakukan penyelidikan bersama terkait insiden Salisbury, namun Inggris menolak permintaan tersebut dan melakukan tindakan pengusiran atas Diplomat Rusia di Inggris. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dampak dari insiden percobaan pembunuhan mantan mata-mata Rusia telah membuat hubungan antara Inggris – Rusia yang telah sejak lama tidak harmonis, menjadi semakin memanas, hal tersebut dapat dilihat dari bagaimana kedua negara merespon dan menetapkan kebijakan pasca insiden Salisbury.
Kata kunci: Sergei Skripal, percobaan pembunuhan mata-mata Rusia, hubungan bilateral Inggris-Rusia.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul DAMPAK PERCOBAAN PEMBUNUHAN MANTAN MATA-MATA RUSIA TERHADAP HUBUNGAN BILATERAL INGGRIS-RUSIA
Pengarang Erick Donald Yacob - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ERI d 2020
Subyek Sergei Skripal, percobaan pembunuhan mata-mata Rus
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit
Jurusan Hubungan Internasional
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua