Detail Cantuman Kembali
MARSELINA OKTAVIA BARA - Personal Name

PENGEMBANGAN STRATEGI BELAJAR FLIPPED CLASSROOM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA PADA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI MIPA SMAK SANTO FRANSISKUS ASSISI SAMARINDA

MARSELINA OKTAVIA BARA: Pengembangan Strategi Belajar Flipped Classroom Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kognitif Siswa Pada Pelajaran Biologi Kelas XI MIPA SMAK Santo Assisi Samarinda. Tesis, Samarinda: Program Pascasarjana, Universitas Mulawarman, 2020. Produk penelitian pengembangan ini hasil dari bimbingan Dr. Vandalita M. M. Rambitan, MP. dan Dr. Didimus Tanah Boleng, M. Kes.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui hasil validasi ahli pengembangan strategi belajar Flipped Classroom untuk meningkatkan hasil belajar kognitif siswa kelas XI MIPA SMAK Santo Fransiskus Assisi Samarinda 2) mengetahui efektifitas pengembangan strategi belajar Flipped Classroom untuk meningkatkan hasil belajar kognitif siswa kelas XI MIPA SMAK Santo Fransiskus Assisi Samarinda. Penelitian pengembangan ini mengacu pada langkah-langkah pengembangan dengan model Thiagarajan & Semmel. Desain pengembangan tersebut dikelompokkan atas 3 prosedur pengembangan yang meliputi: (a) tahap define (pendefinisian), (b) tahap design (desain), DAN (c) tahap pengembangan (development). Uji coba produk terdiri dari uji validasi yang dilakukan oleh ahli perangkat pembelajaran dan ahli bahasa serta uji efektifitas/kelayakan produk yang dilakukan melalui 2 tahap yaitu uji kelas kontrol kepada 31 siswa kelas XI MIPA 2 dan uji kelas eksperimen kepada 31 siswa kelas XI MIPA 1 SMAK Santo Fransiskus Assisi Samarinda. Pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, observasi, angket untuk ahli materi dan bahasa dan indtrumen naskah tes.
Penelitian ini (1) menghasilkan perangkat pembelajaran strategi Flipped Classroom (2) produk yang dihasilkan efektif meningkatkan nilai kognitif siswa kelas XI MIPA SMAK Santo Fransiskus Assisi Samarinda sebagai hasil belajar, terbukti dengan nilai rata-rata pretest sebesar 52,48 meningkat pada posttest sebesar 86,38 pada kelas kontrol sedangkan pada kelas eksperimen nilai rata-rata pretest sebesar 53,83 meningkat pada nilai posttest sebesar 87,37. Dan uji t independent t test sebesar 0,467>0,05, ini membuktikan bahwa tidak terdapat perbedaan signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen pada saat pembelajaran menggunakan perangkat flipped classroom untuk meningkatkan hasil belajar kognitif siswa pada pelajaran biologi kelas XI MIPA SMAK Santo Fransiskus Assisi Samarinda.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGEMBANGAN STRATEGI BELAJAR FLIPPED CLASSROOM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA PADA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI MIPA SMAK SANTO FRANSISKUS ASSISI SAMARINDA
Pengarang MARSELINA OKTAVIA BARA - Personal Name
No. Panggil TESIS MAR p 2020
Subyek flipped classroom, hasil belajar kognitif
pengembangan, perangkat pembelajaran
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua