Detail Cantuman Kembali
Dwi Cahyanti - Personal Name

HUBUNGAN MINAT BACA DAN BERPIKIR KRITIS DENGAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS X SMA IT GRANADA SAMARINDA

Dwi Cahyanti, 2019. Hubungan Minat Baca dan Berpikir Kritis dengan Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas X SMA IT Granada Samarinda (Pembimbing I: Dr. Yusak Hudiyono, M.Pd. Pembimbing II: Dr. Mohammad Ilyas, M.Pd). Samarinda: Program Magister Pendidikan Bahasa Indonesia, FKIP, Universitas Mulawarman.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui hubungan minat baca dengan kemampuan menulis teks eksposisi siswa kelas X SMA IT Granada Samarinda 2) hubungan berpikir kritis dengan kemampuan menulis teks ekposisi siswa kelas X SMA IT Granada Samarinda, dan 3) hubungan minat baca dan berpikir kritis dengan kemampuan menulis teks eksposisi siswa kelas X SMA IT Granada Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan analisis korelasi Product Moment. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas SMA IT Granada Samarinda yang berjumlah 110 siswa. Sampel penelitian berjumlah 56 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampel cluster random sampling. Ada tiga variabel dalam penelitian ini yaitu dua variabel bebas dan satu veriabel terikat (kemampuan menulis teks eksposisi). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan tes. Pengumpulan data menggunakan metode Kuesioner dan tes. Berdasarkan analisis data dapat disimpulakan: Ada hubungan yang signifikan antara minat baca dengan kemampuan menulis teks eksposisi siswa kelas X SMA IT Granada. 1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara minat baca terhadap kemampuan menulis teks eksposisi pada siswa kelas SMA IT Granada yang ditunjukan dengan koefisien korelasi (rx1y) sebesar 0,543 dan nilai rhitung lebih besar dari rtabel dengan N = 56 pada taraf kesalahan 5% (0,543 > 0,263) yang berarti bahwa semakin tinggi minat baca siswa maka akan semakin tinggi pula kemampuan menulis teks eksposisi, 2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara berpikir kritis terhadap kemampuan menulis teks eksposisi pada siswa kelas X SMA IT Granada Samarinda yang dibuktikan dengan koefisiensi korelasi (rx1y) sebesar 0,461 dan nilai rhitung lebih besar daripada nilai rtabel dengan N = 56 pada taraf kesalahan 5% (0,461> 0,263) yang berarti bahwa semakin tinggi penguasaan kebahasaan maka akan semakin tinggi pula kemampuan siswa dalam menulis teks eksposisi siswa kelas XI SMK Negeri 9 Samarinda, dan 3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara minat baca dan berpikir kritis dengan kemampuan menulis teks eksposisi pada siswa kelas X SMA IT Granada Samarinda yang ditunjukkan dengan nilai sebesar 0,691 dan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,383. R Square menunjukkan hubungan yang positif antara minat baca dan penguasaan kosakata terhadap kemampuan menulis teks eksposisi sebesar 0,383 atau 38,3%.
Kata kunci: minat baca, berpikir kritis, teks ekposisi, kemampuan menulis.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN MINAT BACA DAN BERPIKIR KRITIS DENGAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS X SMA IT GRANADA SAMARINDA
Pengarang Dwi Cahyanti - Personal Name
No. Panggil TESIS DWI h 2019
Subyek minat baca, berpikir kritis, teks ekposisi, kemamp
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia S2
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua