ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN DEBAT PEMILIHAN GUBERNUR DKI JAKARTA 2017 PUTARAN KEDUA DI MEDIA ONLINE DETIK.COM DAN LIPUTAN6.COM
Anry Darmarullah. 1302055047. SKRIPSI. Analisis Framing Pemberitaan Debat Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 Putaran Kedua di Media Online Detik.com dan Liputan6.com. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Soial dan Ilmu Politik. Universitas Mulawarman. 2020.
Sebagai dua buah media massa besar berbasis online yang ada di Indonesia, Detik.com dan Liputan6.com menyoroti kondisi sosial, ekonomi, politik, dan budaya di Indonesia, sebagai sebuah bentuk partisipasi dan kinerja mereka dalam dunia jurnalistik. Misalnya saja dalam hal ini yaitu memberikan informasi politik dalam negeri, salah satunya yaitu pemberitaan mengenai Pemilihan Gubernur DKI Jakarta. Detik.com dan Liputan6.com menjangkau massa melalui dunia maya yang sangat mudah di akses oleh masyarakat di seluruh Indonesia, memberikan informasi tentang Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, yang bukan hanya warga DKI Jakarta saja tetapi seluruh masyarakat Indonesia juga turut andil menyorot pemilihan kepala daerah tersebut.
Penelitian ini mencoba mengetahui dan membandingkan pemberitaan yang dimuat dalam Detik.com dan Liputan.com mengenai Debat Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 putaran kedua dengan menggunakan analisis framing. Framing adalah pendekatan untuk mengetahui bagaimana perspektif atau cara pandang yang digunakan oleh wartawan ketika menyeleksi isu dan menulis berita, (Sobur 2012; 162). Berdasarkan pengertian tersebut, dapat dipahami bahwa framing adalah bagaimana wartawan melaporkan sebuah peristiwa berdasarkan sudut pandang yang ingin ia sampaikan kepada pembaca.
Dari penelitian ini ditemukan secara sintaksis, Detik.com menyusun fakta berita secara detail, Latar informasi memiliki makna ganda, Lead menggambarkan satu sudut pandang, Headline menunjukan keberpihakan secara tersirat. Liputan6.com menyusun berita kurang detail, Latar informasi menggambarkan dua sudut pandang, Headline menunjukan keberpihakan secara terang-terangan, lebih berani, dan tegas. Secara skrip, Detik.com dalam keempat beritanya telah memenuhi kebutuhan skrip. Liputan6.com dalam beberapa beritanya belum mengisahkan fakta secara lengkap dan memenuhi unsur 5W+1H, namun ada beberapa unsur yang justu di tonjolkan. Secara tematik, Detik.com dalam menuliskan fakta hanya mengangkat satu tema. Kalimat yang di gunakan kooperatif. Liputan6.com dalam menulsikan fakta mengangkat lebih dari satu tema. Kalimat yang digunakan adalah kalimat-kalimat tegas dan berani. Secara retoris, Detik.com lebih banyak menggunakan kalimat yang tersirat dalam menunjukan keberpihakannya. Liputan6.com menekankan fakta yang ada dengan terang-terangan, terlihat dari idiom-idiom yang digunakan. Dalam menuliskan berita, wartawan dipengaruhi oleh kepentingan medianya. Oleh karena itu, pembaca harus cerdas dan selektif dalam menyerap informasi, terutama di media online yang mana penyebaran informasi dapat dilakukan dengan mudah.
Kata Kunci : Berita, Framing, Media Online
Ketersediaan
Detail Information
Judul | ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN DEBAT PEMILIHAN GUBERNUR DKI JAKARTA 2017 PUTARAN KEDUA DI MEDIA ONLINE DETIK.COM DAN LIPUTAN6.COM |
---|---|
Pengarang | ANRY DARMARULLAH - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI ANR a 2020 |
Subyek | Berita, Framing, Media Online |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2020 |
Penerbit | |
Jurusan | ilmu komunikasi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY