Detail Cantuman Kembali
INDRI RESKIAWANTI G - Personal Name

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN RISIKO PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA DRIVER DI WILAYAH KERJA PT.X TAHUN 2019

Hipertensi atau darah tinggi adalah keadaan fungsional fisik yang ditandai oleh tingginya tekanan darah diatas normal atau lebih dari 140/90 mmHg. Hipertensi dapat dialami oleh seluruh lapisan masyarakat salah satunya pada pekerja laki-laki.
Jenis penelitian yang digunakan adalah epidemiologi analitik dengan desain cross sectional. Sampel sebanyak 51 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Uji yang digunakan adalah chi-square dan Uji Rank Spearman.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara kebiasaan merokok dengan peningkatan tekanan darah (p=0,024), dan indeks massa tubuh (p=0,007), sedangkan variabel kebiasaan minum kopi, aktivitas fisik dan kebiasaan makan memiliki p value melebih nilai α, sehingga menunjukkan tidak terdapat hubungan dengan peningkatan tekanan darah.
Faktor yang berhubungan dengan peningkatan tekanan darah adalah kebiasaan merokok, dan indeks massa tubuh. Oleh karena itu, pekerja sebaiknya meningkatkan kepedulian mengenai kesehatan dengan memperbaiki pola hidup sehat, periksa tekanan darah secara rutin, dan memantau perkembangan berat badan setiap bulan.
Kata kunci : Hipertensi, kebiasaan merokok, kebiasaan minum kopi, aktivitas fisik, kebiasaan makan, indeks massa tubuh, driver.
Kepustakaan : 42(2001–2019)

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN RISIKO PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA DRIVER DI WILAYAH KERJA PT.X TAHUN 2019
Pengarang INDRI RESKIAWANTI G - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI IND f 2020
Subyek Hipertensi, kebiasaan merokok, kebiasaan minum kop
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan Kesehatan Masyarakat
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua