Detail Cantuman Kembali
HENDRYX FEBRUANDA PURBA - Personal Name

DAMPAK FLOODING TERHADAP KETERSEDIAAN UNSUR HARA N, P, K

Flooding merupakan suatu kondisi dimana tanah tidak mampu lagi menampung air hingga menyebabkan penggenangan. Selain berpengaruh terhadap performa perakaran, flooding juga berpengaruh terhadap kondisi kimiawi tanah. Perubahan kondisi oksidatif menjadi reduktif mempengaruhi tingkat ketersediaan dan kelarutan unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman. Kondisi reduktif yang berselang dengan oksidatif seperti ini, juga memicu unsur-unsur meracun bagi tanaman, seperti ketersediaan besi yang berlebih, sehingga melapisi permukaan perakaran tanaman. Kondisi ini akan menghambat serapan unsur hara lainnya bagi tanaman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak flooding terhadap ketersediaan unsur hara N, P, K. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juni-Agustus 2018 di Laboratorium Tanah Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pemberian perlakuan kemudian analisis ketersediaan N, P, K. Pemberian perlakuan dilakukan dengan kegiatan penggenangan/flooding yang diberikan dengan taraf 50% dan 100% kapasitas lapang pada media tanam, tanah digenangi dengan waktu 4 jam dan 8 jam, Pemberian flooding dilakukan 5 kali dalam 14 hari dengan jeda waktu 2 hari. Pengambilan sampel dilakukan pada 2 minggu terakhir dari setiap fase pertumbuhan tanaman. Kemudian dilakukan analisis unsur hara nitrogen, fosfor, dan kalium.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat diketahui bahwa flooding tidak berpengaruh terhadap ketersediaan unsur hara N, P, K pada semua fase pertumbuhan tanaman.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul DAMPAK FLOODING TERHADAP KETERSEDIAAN UNSUR HARA N, P, K
Pengarang HENDRYX FEBRUANDA PURBA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI HEN p 2020
Subyek flooding, nitrogen, fosfor, kalium
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan AGROEKOTEKNOLOGI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua