PEMBELAJARAN PRAKTIK KERJA KEFARMASIAN DI APOTEK, PEDAGANG BESAR FARMASI (PBF), PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (PUSKESMAS) DAN RUMAH SAKIT
Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan proses pembelajaran dengan cara memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah di peroleh di perkuliahan kemudian mengaplikasikan di tempat kerja secara nyata, baik di instansi BUMN, swasta, maupun instansi umum lainnya dalam jangka waktu tertentu yang telah ditentukan.
Kegiatan yang dilakukan selama PKL di Apotek Kimia Farma Gerilya dan Apotek Media Farma yaitu kegiatan pengelolaan sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis pakai meliputi pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pengendalian dan pencatatan, serta pelayanan farmasi klinis yang meliputi pengkajian resep, dispensing, pelayanan swamedikasi dan Pemberian Informasi Obat (PIO), Monitoring Efek Samping Obat (MESO) dan Pemantauan Terapi Obat (PTO), Pelayanan Kefarmasian Dirumah (Home Pharmacy Care).
Kegiatan yang dilakukan di Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam Samarinda yaitu kegiatan pengelolaan sediaan farmasi alat kesehatan dan bahan medis habis pakai yang meliputi, pemilihan, perencanaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan, pengendalian dan pelaporan.
Kegiatan yang dilakukan selama Praktik Kerja Kefarmasian di Puskesmas Temindung yaitu kegiatan pengelolaan sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis pakai meliputi, perencenaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian, pengendalian, pencatatan dan pengarsipan, pelaporan serta pelayanan farmasi klinis yang meliputi pengkajian resep, dispensing, pemberian informasi obat
Manfaat yang dapat diperoleh dari kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL), yaitu:
a.Mendapatkan pengalaman dan wawasan yang lebih luas mengenai pekerjaan kefarmasian di Apotek dan PBF ;
b.Lebih terampil dalam menyiapkan obat terutama obat yang diresepkan oleh dokter ;
c.Mendapatkan pengalaman kerja sebagai persiapan terjun langsung kedunia kerja kefarmasian ;
d.Mendapatkan pengalaman dari wawasan yang lebih luas mengenai pekerjaan kefarmasian di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan Rumah Sakit ;
Mendapatkan pengalaman kerja sebagai persiapan untuk terjun langsung kedunia kerja kefarmasian.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PEMBELAJARAN PRAKTIK KERJA KEFARMASIAN DI APOTEK, PEDAGANG BESAR FARMASI (PBF), PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (PUSKESMAS) DAN RUMAH SAKIT |
---|---|
Pengarang | Astri Winanda - Personal Name |
No. Panggil | LAPORAN TUGAS AKHIR AST p 2020 |
Subyek | Pelayanan Kefarmasian Di rumah (Home PharmacyCare) |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2020 |
Penerbit | |
Jurusan | d3 farmasi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY