Detail Cantuman Kembali
Linda Triani - Personal Name

Hubungan Kompensasi Dengan Prstasi Kerja Karyawan Rumah Makan Geprek Express Di Samarinda Tahun 2019


Linda Triani, 2020 Hubungan Kompensasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Rumah Makan Geprek Express di Samarinda Tahun 2019 Penelitian ini dibimbing oleh Drs. Made Ngurah Partha, M.Si selaku pembimbing I dan Drs. Kadori Haidar, M.M selaku Pembimbing II.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kompensasi dengan prestasi kerja karyawan rumah makan Geprek Express Samarinda Tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah deskritif korelasi dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian berjumlah 25 karyawan dengan mengambil data kompensasi dan penilaian prestasi kerja karyawan rumah makan Geprek Express di Samarinda Tahun 2019. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan observasi dan dokumentasi serta analisis yang digunakan adalah analisis korelasi product moment.
Berdasarkan hasil analisis korelasi product moment diperoleh nilai sebesar 0,586, dimana hal ini bila diinterpretasikan berdasarkan tabel intrepretasi koefisien korelasi terletak pada interval 0,40-0,599. Hasil tersebut dapat diartikan bahwa ada hubungan antara kompensasi dengan prestasi kerja rumah makan Geprek Express Samarinda Tahun 2019 dengan tingkat keeratan hubungan “sedang”.
Hasil perhitungan uji t sebesar 3.466 sedangkan nilai ttabel dengan df=n-2 taraf 5% diperoleh sebesar 1.713, berarti bahwa thitung > ttabel atau 3.466 > 1.713 sehingga semakin kompensasi meningkat, prestasi kerja karyawan juga semakin lebih baik. Dengan demikianlah maka “Hubungan Kompensasi Dengan Prestasi Kerja Karyawan Rumah Makan geprek Express Samarinda Tahun 2019” dapat dikatakan “diterima”.
Kata Kunci: Kompensasi, Prestasi Kerja

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Hubungan Kompensasi Dengan Prstasi Kerja Karyawan Rumah Makan Geprek Express Di Samarinda Tahun 2019
Pengarang Linda Triani - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI LIN h 2020
Subyek Kompensasi, Prestasi Kerja -t
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit
Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua