Detail Cantuman Kembali
FITHRIYANI - Personal Name

Analisis Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Aku Bulan Kamu Senja Karya Syafruddin Pernyata Kajian Psikologi Sastra

Fithriyani, 2020. Analisis Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Aku Bulan Kamu Senja Karya Syafruddin Pernyata; Kajian Psikologi Sastra. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dibimbing oleh Drs. H. Pudawari, M.Pd selaku pembimbing I dan Nina Q.H.P., S.S., S.Pd., M.Pd selaku pembimbing II.
Kata Kunci: Kepribadian Tokoh, Novel, Psikologi Sastra
Psikologi merupakan suatu ilmu yang meneliti serta mempelajari tentang prilaku atau aktivitas-aktivitas yang dipandang sebagai manifestasi dari kehidupan psikis manusia. Sastra dan psikologi dapat bersimbiosis dalam perannya terhadap kehidupan, karena keduanya memiliki fungsi dalam hidup ini. Kedua-duanya sama-sama berurusan dengan persoalan manusia sebagai makhluk individu dan makhluk social. Keduanya memanfaatkan landasan yang sama yaitu menjadikan pengalaman manusia sebagai bahan telaah.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kepribadian tokoh utama dan mendeskripsikan jenis konflk psikologis yang dihadapi tokoh utama. Jenis penelitian ini mengacu pada metode deskriptif. Data dalam penelitian ini adalah kutipan novel Aku Bulan Kamu Senja karya Syafruddin Pernyata. Sumber penelitian adalah novel Aku Bulan Kamu Senja karya Syafruddin Pernyata. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca, catat dan teknik wawancara.
Berdasarkan penyajian data dan analisis data didalam novel Aku Bulan Kamu Senja ditemukan struktur kepribadian tokoh utama, id, ego, dan superego. Tokoh utama mengalami konflik psikologis, antara lain konflik psikis yang dialami individu karena individu mengalami dua atau lebih motif yang kesemuanya positif (approach-approach conflict), Konflik psikis yang mengandung motif positif dan motif negatif yang sama kuat (approach-avoidance conflict), Konflik psikis karena mengahadapi dua motif yang negatif dan sama kuat (avoidance-avoidance conflict), dan Konflik psikis karena menghadapi dua situasi yang masing-masing mengandung motif positif dan motif negatif yang sama kuat (multiple approach-avoidance conflict).

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Aku Bulan Kamu Senja Karya Syafruddin Pernyata Kajian Psikologi Sastra
Pengarang FITHRIYANI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FIT a 2020
Subyek Kepribadian Tokoh, Novel, Psikologi Sastra
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit
Jurusan Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua