Detail Cantuman Kembali
Ana Maria Yustika - Personal Name

Analisis Hasil Belajar Geografi Dengan Menggunakan Model Picture and Picture Di Kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda

Analisis Hasil Belajar Geografi Dengan Menggunakan Model Picture and Picture Di Kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Muliati Syam, S.Pd., M.Pd selaku pembimbing I dan Yulian Widya Saputra, M.Pd selaku pembimbing II.

Pembelajaran yang tidak membuat siswa antusias dan aktif dapat menyebabkan tidak tuntasnya hasil belajar. Salah satumodel pembelajaran untuk membuat siswa lebih antusias dan aktifdalam pembelajaran geografi adalah model pembelajaran kooperatif tipe Pictureand Picture. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar geografi dengan menggunakan model Picture and Picture di kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan jenis deskriftip kuantitatif dan metode one-grup pretsest-postest. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda tahun ajaran 2018/2019 berjumlah 36 siswa. Sampel adalah siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda tahun ajaran 2018/2019 berjumlah 36 siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah totalsampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik tes dan non tes. Teknik analisis data yaitu N-gain dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar geografi sebelum menggunakan model Picture and Picturesebagian besar kategori baik berjumlah 13 siswa (36,1%). Hasil belajar geografi dengan menggunakan model Picture and Picturesebagian besar kategori sangat baik berjumlah 30 siswa (83,3%). N-gain sebagian besar kategori sedang berjumlah 26 siswa (72,2%), sedangkan terendah pada kategori rendah berjumlah 8 siswa (22,2%).Uji paired sampel t testdengan nilai sig. : 0,000< 0,05 maka terdapatpengaruh model Picture and Picture dengan hasil belajar geografi di kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda.

Kata Kunci : Hasil Belajar Geografi, ModelPicture and Picture.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Hasil Belajar Geografi Dengan Menggunakan Model Picture and Picture Di Kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Samarinda
Pengarang Ana Maria Yustika - Personal Name
No. Panggil
Subyek Hasil Belajar Geografi, ModelPicture and Picture.
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua