Implementasi Pembelajaran Model Sentra Bermain Dalam Pengembangan Kemandirian Anak Usia Dini Di TK Cendrawasih Bontang
Erni Susanti. 2016, Implementasi Pembelajaran Model Sentra Bermain Dalam Pengembangan Kemandirian Anak Usia Dini Di TK Cendrawasih Bontang Erni Susanti
. Dibimbing oleh : 1. Dr. Budi Rahardjo, M.S. 2. Drs. Riyadi, M.Si.
Kata Kunci : Pembelajaran Model Sentra Bermain, Kemandirian Anak Usia Dini.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis tentang pelaksanaan pembelajaran yang diterapkan oleh TK Cendrawasih Bontang dalam melatih kemandirian anak sejak dini. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) berjenis kualitatif, yaitu penyusun datang langsung ketempat penelitian untuk melakukan pengamatan dan mengadakan dokumentasi. Data yang penulis peroleh dari lapangan kemudian diolah dan disusun, kemudian dilaporkan secara cermat dan teliti. Pendidikan anak usia dini dilakukan dengan memberikan contoh secara langsung maupun tidak langsung atau dengan sikap empati dan simpati pada anak.
Dalam hal ini penulis meneliti tentang bagaimana pelaksanaan pembelajaran yang diterapkan TK Cendrawasih Bontang dalam melatih kemandirian anak usia dini, peningkatan kemampuan dilihat dari stategi pembelajaran (model pembelajaran sentra) yang diterapkan sehingga mampu mencetak dan membentuk anak yang mandiri dalam segala hal, faktor yang menjadi pendukung dalam proses belajar mengajar, faktor yang menjadi penghambat, serta memberikan solusi atau penyelesaiannya terhadap hambatan yang di hadapi dalam melatih kemandirian anak. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengadakan pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi. Kesimpulan penelitian ini anak mampu mandiri melalui kegiatan bermain sentra, dan guru mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan kemandirian anak ketika anak sedang berada di sekolah
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Implementasi Pembelajaran Model Sentra Bermain Dalam Pengembangan Kemandirian Anak Usia Dini Di TK Cendrawasih Bontang |
---|---|
Pengarang | ERNI SUSANTI - Personal Name |
No. Panggil | |
Subyek | |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2016 |
Penerbit | |
Jurusan | |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY