Detail Cantuman Kembali
HERDYANTO - Personal Name

EVALUASI TINGKAT KEBERHASILAN REVEGETASI LAHAN PASCA TAMBANG BATUBARA DI PT MAHAKAM SUMBER JAYA


Herdyanto. Evaluasi Tingkat Keberhasilan Revegetasi Lahan Pasca Tambang Batubara di PT Mahakam Sumber Jaya. (dibimbing oleh Sri Sarminah dan Marlon Ivanhoe Aipassa).
Penggerak perekonomian negara Indonesia salah satunya pada sektorpenambangan, di Kalimantan Timur tambang yang sering dijumpai adalahtambang batubara dengan sistem penambangan open pit, sistem ini mengakibatkan rusaknya lingkungan sekitar. Perbaikan lahan hutan terganggu dapat diusahakan dengan kegiatan reklamasi dan revegetasi. Pada Kawasan Budidaya Kehutanan pedoman penilaian keberhasilan reklamasi hutan mengikuti Peraturan Menteri Kehutanan Repubik Indonesia No. 60 Menhut-II Tahun 2009.
Tujuan penelitian ini untuk menyajikan tingkat keberhasilan kegiatan revegetasiyang dilakukan oleh PT Mahakam Sumber Jaya (MSJ) dan merancang jaraktanam pada tahan revegetasi. Penelitian dilakukan diareal konsesi PT MSJ denganstatus IPPKH, berlokasi pada Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara. Metode penelitian menggunakan plot berukuran 40 m x 25 m di lahan revegetasi tahun tanam 2008, 2011 dan 2014. Pengumpulan data primer meliputi: persentase hidup tanaman, jumlah tanaman, komposisi jenis tanaman, dan kesehatan tanaman, data sekunder meliputi: dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) dan laporan pelaksanaan revegetasi. Analisisdata menggunakan kiteria bobot yang tercantum pada Permenhut No. P.60/Menhut-II/2009, dengan penilaian total nilai > 80 = baik, total nilai 60 – 80 = sedang, dan total nilai < 60 = buruk, hasil pengolahan data adalah nilai rata-rata dari hasil pengamatan disetiap tahun tanam, penelitian berfokus kepada kiteriarevegetasi dengan bobot 50. Hasil evaluasi tahun revegetasi 2008 dan 2011dengan nilai 96 dan mendapat bobot nilai 48, pada tahun 2014 mendapat nilai 92 dengan bobot 46. Dari hasil penelitian diketahui kegiaran revegetasi yang dilakukan PT MSJ dikatakan “Baik”.
Kata Kunci : Revegetasi, reklamasi, lahan pasca tambang, open pit, Kawasan Budidaya Kehutanan.


Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul EVALUASI TINGKAT KEBERHASILAN REVEGETASI LAHAN PASCA TAMBANG BATUBARA DI PT MAHAKAM SUMBER JAYA
Pengarang HERDYANTO - Personal Name
No. Panggil
Subyek Kata Kunci : Revegetasi, reklamasi, lahan pasca ta
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan KEHUTANAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua