Detail Cantuman Kembali
MUNAWWARAH MALIK - Personal Name

PENGARUH EDMODO DALAM MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM TIPE PEER INSTRUCTION FLIPPED TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SMA PADA MATERI SISTEM KOLOID


Flipped classroom tipe peer instruction flipped adalah model pembelajaran yang memiliki prinsip bahwa aktivitas pembelajaran yang dilakukan di kelas menjadi dilakukan di rumah begitupun sebaliknya ditunjang dengan media edmodo diharapkan mampu mencipatakan pembelajaran yang lebih menarik dapat diselenggarakan dimana saja dan kapan saja. Fokus penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edmodo dalam model pembelajaran flipped
classroom tipe peer instruction flipped terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan sistem koloid. Sampel penelitian ini diambil secara purposive sampling yaitu kelas XI MIPA 4 menggunakan media edmodo pada model pembelajaranflipped classroom tipe peer instruction flipped dan XI MIPA 5 hanya menerapkanmodel pembelajaran flipped classroom tipe peer instruction flipped tanpa menggunakan media edmodo dengan masing–masing kelas berjumlah 33 orang.
Teknik pengumpulan data dilakukan melalui teknik tes yaitu soal post-test danulangan harian dan teknik non tes yaitu lembar observasi. Teknik analisis data menggunakan uji t untuk kedua sampel bebas. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata siswa kelas eksperimen adalah 79,56 dan kelas kontrol adalah 75,03.
Diperoleh nilai Fhitung < Ftabel ( 0,725 < 1,804) dan nilai t hitung > ttabel (2,513 >2,036) dengan nilai probabilitas < a ( 0,015 < 0,05). Berdasarkan hasil analisisdata menunjukkan adanya pengaruh positif penggunaan edmodo dalam model pembelajaran flipped classroom tipe peer instruction flipped terhadap hasil belajarsiswa pada sistem koloid di kelas XI MIPA SMAN 5 Samarinda tahun ajaran 2018/2019.
Kata Kunci: Flipped classroom tipe peer instruction flipped, Edmodo, Hasil Belajar, Sistem Koloid, Purposive Sampling

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH EDMODO DALAM MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM TIPE PEER INSTRUCTION FLIPPED TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SMA PADA MATERI SISTEM KOLOID
Pengarang MUNAWWARAH MALIK - Personal Name
No. Panggil
Subyek Kata Kunci: Flipped classroom tipe peer instructio
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua