Detail Cantuman Kembali
NUR HAWAIDAH - Personal Name

ANALISIS FAKTOR RISIKO KEJADIAN KOINFEKSI HIV-TB DI RSUD DR.KANUJOSO DJATIWIBOWO KOTA BALIKPAPAN TAHUN 2019


Adanya transisi epidemiologi yang ada di masyarakat saat ini menimbulkan masalah epidemiologi baru. Berbagai macam perubahan yang terjadi di masyarakat dilihat dari meningkatnya perkembangan industri yang disertai dengan lajunya urbanisasi mendorong munculnya berbagai gangguan permasalahan kesehatan masyarakat yang masih memerlukan perhatian seperti koinfeksi HIV-TB, dimana penderita mengalami kejadian infeksi HIV dan tuberkulosis di waktu yang bersamaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor risiko kejadian koinfeksi HIV-TB di RSUD Dr. Kanujoso Djatiwibowo Kota Balikpapan menggunakan metode penelitian epidemiologi analitik dengan rancangan pendekatan case control. Sumber data dalam penelitian ini adalah catatan rekam medis dengan sampel penelitian 21 pasien kasus dan 21 pasien kontrol berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling dengan analisis data secara univariat dan bivariat menggunakan Odds Ratio.
Dari hasil analisis univariat didapatkan pasien koinfeksi HIV-TB paling banyak memiliki penyakit penyerta (71,4%) dengan penyakit penyerta terbanyak dispepsia dan kandidiasis oral (19,0%), status gizi tidak normal (71,4%), anemia (90,5%) serta tidak merokok (81,0%). Analisis bivariat menunjukkan bahwa penyakit penyerta (p value=0,514; 95% CI=0,422-5,606; OR=1,538), status gizi (p value=0,120; 95% CI=0,767-9,857; OR=2,750), kadar Hb (p value=0,228; 95% CI=0,506-17,421; OR=2,969) dan status merokok (p value=0,297; 95% CI=0,114-1,942; OR=0,471) tidak signifikan secara statistic terhadap kejadian koinfeksi HIV-TB.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penyakit penyerta, status gizi, kadar Hb dan status merokok bukan faktor risiko kejadian koinfeksi HIV-TB namun berpeluang terhadap keparahan koinfeksi HIV-TB. Sebaiknya Rumah Sakit dan Dinas Kesehatan Kota bekerjasama untuk melakukan upaya efektif efisien dalam melakukan pencegahan serta penanganan koinfeksi HIV-TB.
Kata Kunci : Faktor risiko, koinfeksi, odds ratio
Kepustakaan : 44, (2005-2019)

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS FAKTOR RISIKO KEJADIAN KOINFEKSI HIV-TB DI RSUD DR.KANUJOSO DJATIWIBOWO KOTA BALIKPAPAN TAHUN 2019
Pengarang NUR HAWAIDAH - Personal Name
No. Panggil
Subyek Kata Kunci : Faktor risiko, koinfeksi, odds ratio
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2020
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua