Detail Cantuman Kembali
Hendra Pongtiku - Personal Name

ANALISIS INDEKS VEGETASI MENGGUNAKAN CITRA SATELIT SENTINEL 2B DI TELUK BALIKPAPAN

Hendra Pongtiku. Analisis Indeks Vegetasi Menggunakan Citra Satelit Sentinel 2B Di Teluk Balikpapan (Di bawah bimbingan Ariyanto dan Hari Siswanto)

Cambell (2011) menjelaskan, Indeks vegetasi atau VI (vegetation index), dianalisa berdasarkan nilai-nilai kecerahan digital, dilakukan untuk percobaan mengukur biomassa atau vegetatif. Sebuah indeks vegetasi terbentuk dari kombinasi beberapa nilai spektral dengan ditambah, dikurang, dibagi, atau dikalikan dengan cara yang dirancang untuk menghasilkan nilai tunggal yang menunjukkan jumlah atau kekuatan vegetasi dalam pixel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) indeks vegetasi dengan berbagai macam formula indeks vegetasi (2) hubungan antara indeks vegetasi dengan tutupan lahan. Penelitian ini dilakukan selama lima (5) bulan efektif di Teluk Balikpapan.
Kegiatan penelitian ini diawali dengan mengumpulkan data-data sekunder yang diperlukan dalam penelitian yaitu data citra satelit Sentinel 2B dan SPOT. Transformasi indeks vegetasi yang difokuskan pada tutupan lahan di sekitar Teluk Balikpapan berdasarkan posisi yang didapatkan dari klasifikasi multisepektral dengan metode indeks vegetasi. Selanjutnya reklasifikasi yang bertujuan untuk pemecahan berbagai formula indeks vegetasi dan dimasukkannya ke berbagai klasifikasi, biasanya disertai dengan pemindahannya ke berbagai akun sekunder. Metode pengelompokan yang digunakan yaitu Manual Method yang didasarkan pada pengelompokan secara manual yang membedakan setiap indeks vegetasi pada setiap tutupan lahan.
Fitur-fitur dibagi menjadi kelas-kelas yang batas-batasnya telah ditetapkan, di mana ada perbedaan relatif besar dalam nilai data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa NDVI memiliki indeks dari (-0,35) sampai dengan 0,82 , DVI dari (-1.542) sampai dengan 4.611, RDVI dari (-20,11) sampai dengan 60,35, SR dari 0 sampai dengan 10, TDVI dari 0,36 sampai dengan 1,53, IPVI dari 0,33 sampai dengan 0,90, SAVI dan OSAVI dari -0,52 sampai dengan 1,23. Diketahui bahwa tidak ada hubungan yang jelas antara 8 formula indeks vegetasi dengan tutupan lahan karena dalam setiap formula indeks vegetasi pada kelasnya masih memiliki tutupan lahan yang tercampur sehingga indeks vegetasi tidak dapat membedakan setiap tutupan lahan yang ada.

Kata kunci : Analisis indeks vegetasi, citra satelit, Teluk Balikpapan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS INDEKS VEGETASI MENGGUNAKAN CITRA SATELIT SENTINEL 2B DI TELUK BALIKPAPAN
Pengarang Hendra Pongtiku - Personal Name
No. Panggil
Subyek Analisis indeks vegetasi, citra satelit, Teluk Bal
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua