Detail Cantuman Kembali
SAIDAH PUTRI SARI - Personal Name

HUBUNGAN MINAT BELI DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA KONSUMEN KERUPUK AMPLANG DI TOKO KARYA BAHARI SAMARINDA


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara minat beli dengan keputusan pembelian pada konsumen Kerupuk Amplang di Toko Karya Bahari Samarinda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah 211 konsumen Kerupuk Amplang di Toko Karya Bahari Kota Samarinda yang dipilih dengan menggunakan teknik simple random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah skala psikologi yang memiliki karakteristik khusus yang membedakannya dari berbagai bentuk instrument pengumpulan data yang lain seperti angket, daftar isian, inventori, danlain-lainnya meliputi skala minat beli dengan keputusan pembelian. Data yang terkumpul dianalisis dengan uji kendall’s tau b.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara minat beli dengan keputusan pembelian pada konsumen Kerupuk Amplang di Toko Karya Bahari Samarinda dengan r hitung sebesar 0.153, dan p (sig) sebesar 0.000. Artinya semakin tinggi minat beli maka semakin tinggi pula keputusan pembelian pada konsumen Kerupuk Amplang di Toko Karya Bahari Samarinda. Sebaliknya semakin rendah minat beli maka semakin rendah pula keputusan pembelian pada konsumen.
Kata kunci : minat beli, keputusan pembelian.



Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN MINAT BELI DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA KONSUMEN KERUPUK AMPLANG DI TOKO KARYA BAHARI SAMARINDA
Pengarang SAIDAH PUTRI SARI - Personal Name
No. Panggil
Subyek Kata kunci : minat beli, keputusan pembelian.
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan PSIKOLOGI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua