Detail Cantuman Kembali
IRMA YULIANA - Personal Name

PARTISIPASI PEMBUDIDAYA IKAN DALAM KEGIATAN PENYULUHAN PERIKANAN DI KECAMATAN SAMARINDA UTARA KOTA SAMARINDA

Tujuan penelitian untuk 1) mengukur besarnya pendapatan pembudidaya ikan dari usaha budidaya ikan, 2) mengukur tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan, 3) mengetahui hubungan antara faktor internal dan faktor eksternal terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan dan 4) mengetahui faktor yang berpengaruh nyata terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan.
Pengambilan sampel menggunakan teknik pengambilan sampel secara acak proporsional dan berstrata. Data dianalisis dengan menggunakan metode analisis pendapatan, analisis tingkat partisipasi, analisis korelasi rank Spearman dan regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) pendapatan yang diperoleh pembudidaya ikan berkisar Rp86.142,86/responden/bulan - Rp7.030.753,97 /responden/bulan dengan rata - rata p1.646.550,60/responden/bulan, 2) tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan berada pada tingkat sedang (57,50%), 3)Hubungan antara faktor internal dan faktor eksternal terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan adalah a ) faktor internal (pendapatan, jumlah tanggungan dan kegiatan kelompok) dan faktor eksternal (hubungan dengan penyuluh perikanan, hubungan dengan pedagang, tersedianya informasi pasar dan tersedianya iptek budidaya ) memiliki korelasi yang nyata terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan pada pada tahapan perencanaan kegiatan penyuluhan perikanan, b) faktor internal (jumlah tanggungan dan
kegiatan kelompok) dan faktor eksternal (hubungan dengan penyuluh perikanan, hubungan dengan pedagang, tersedianya informasi pasar dan tersedianya iptek budidaya ) memiliki korelasi yang nyata terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan pada pada tahapan pelaksanaan, pemanfaatan hasil dan evaluasi kegiatan penyuluhan perikanan dan 4) Secara simultan faktor internal dan faktor eksternal berpengaruh nyata terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan, sedangkan secara parsial hanya faktor eksternal yang berpengaruh nyata terhadap tingkat partisipasi pembudidaya ikan dalam kegiatan penyuluhan perikanan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PARTISIPASI PEMBUDIDAYA IKAN DALAM KEGIATAN PENYULUHAN PERIKANAN DI KECAMATAN SAMARINDA UTARA KOTA SAMARINDA
Pengarang IRMA YULIANA - Personal Name
No. Panggil
Subyek Partisipasi, Pembudidaya Ikan, Penyuluhan Perikana
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2017
Penerbit
Jurusan Agribisnis Perikanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPA. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua