Detail Cantuman Kembali
Budiarto - Personal Name

INTERVENSI PENYULUH PERIKANAN TERHADAP PEMBERDAYAAN SOSIAL EKONOMI KELOMPOK BUDIDAYA TAMBAK DI DESA BABULU LAUT KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA

Tujuan penelitian ini adalah 1) mengetahui bentuk intervensi penyuluh perikanan terhadap kelompok budidaya dalam memberdayakan kehidupan sosial ekonomi masyarakat, 2) mengetahui kehidupan sosial ekonomi pembudidaya setelah dilakukan penyuluhan. Penelitian ini dilaksanakan selama 5 bulan mulai dari bulan Januari hingga Mei 2017. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh dengan jumlah responden 27 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyuluhan melakukan intervensi terhadap pemberdayaan pembudidaya tambak di Desa Babulu Laut melalui programprogram yang dirancang oleh pemerintah pusat dan
dijalankan oleh penyuluh melalui kegiatan pelatihan, pemberian materi penyuluhan baik melalui kelompok , massal serta perorangan dan pemberian bantuan baik berupa pupuk, benih/benur udang, bibit rumput laut masih kurang merata sehingga menimbulkan kecemburuan sosial terhadap sesama kelompok pembudidaya tambak. Usaha budidaya tambak di Desa Babulu Laut merupakan pekerjaan utama pembudidaya baik sebelum adanya kegiatan penyuluh hingga masuknya penyuluh perikanan karena budidaya tambak merupakan usaha turun temurun dari orang tua pembudidaya serta menjadi keahliannya dibidang budidaya, dengan adanya kegiatan penyuluhan para pembudidaya tambak mengalami peningkatan baik dari segi ilmu pengetahuan maupun ekonomi karenakan kegiatan yang dilakukan penyuluh baik dari penyampain materi hingga pelatihan-pelatihan akan saling berkaitan dan berpengaruh terhadap peningkatan kondisi sosial ekonomi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul INTERVENSI PENYULUH PERIKANAN TERHADAP PEMBERDAYAAN SOSIAL EKONOMI KELOMPOK BUDIDAYA TAMBAK DI DESA BABULU LAUT KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA
Pengarang Budiarto - Personal Name
No. Panggil
Subyek Intervensi penyuluh, Pemberdayaan sosial ekonomi,
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2017
Penerbit
Jurusan Agribisnis Perikanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua