Detail Cantuman Kembali
SITI MONAWARAH - Personal Name

PENGARUH MEREK, HARGA, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MINUMAN TEH 2 DAUN DI PLAZA MULIA SAMARINDA

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Merek, Harga dan Kualitas produk secara simultan terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulia Samarinda, untuk mengetahui pengaruh merek secara parsial terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 daun di Plaza Mulia Samarinda, untuk mengetahui pengaruh harga scara parsial terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 daun di Plaza Mulia Samarinda, untuk mengetahui pengaruh kualitas produk secara parsial terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulia Samarinda dan untuk mengetahui variabel mana yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulai Samarinda.
Alat analisis yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, uji korelasi ganda, uji koefisien determinasi, uji T dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa merek, harga dan kualitas produk secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulia Samarinda. Hal ini dibuktikan dengan nilai sig. F hitung = 0,000 < Alpha 0,05. Sedangkan uji T (parsial) baik merek, harga maupun kualitas produk berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulia Samarinda dengan dibuktikan Nilai sig. thitung X1 0,020< Alpha 0,05, Nilai sig. thitung X2 0,000< Alpha 0,05, dan nilai sig. thitung X3 0,000 < Alpha0,05, dimana variabel yang paling berpengaruh adalah variabel Harga (X2) dengan hasil standardized coefficients beta sebesar 0,395.
Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa merek, harga dan kualitas produk memberikan keputusan pembelian pada konsumen karena kepopuleran minuman Teh 2 Daun sesuai dengan harapan konsumennya. Merek Teh 2 Daun memiliki nilai yang bagus dimata konsumen seperti pada tampilan kemasan yang mudah diingat, disukai dan mudah diadaptasikan. Sementara itu harga Teh 2 Daun memiliki harga yang terjangkau oleh konsumen dan menawarkan harga yang sesuai dengan kualitas dan manfaat dan Kualitas produknya memiliki kemampuan pelayanan, keandalan, ketahanan sebagai salah satu minuman siap saji. Dalam penelitian ini Harga lah yang mempunyai pengaruh dominan terhadap keputusan pembelian minuman Teh 2 Daun di Plaza Mulia Samarinda Karena pada harga minuman Teh 2 Daun ternilai terjangkau bagi konsumen.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH MEREK, HARGA, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MINUMAN TEH 2 DAUN DI PLAZA MULIA SAMARINDA
Pengarang SITI MONAWARAH - Personal Name
No. Panggil
Subyek Merek, Harga dan Kualitas Produk
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2017
Penerbit
Jurusan Administrasi Bisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua